TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Shaun Gagal Podium, Berikut Hasil Akhir Balapan F1H2O Toba 2023

Penyerahan trofi langsung dilakukan oleh Presiden Jokowi

Pembalap asal Polandia, Bartek Marszalek menjuarai F1H2O Danau Toba 2023 di Balige, Minggu (26/2/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Toba, IDN Times - Pembalap asal Polandia, Bartek Marszalek mengukir sejarah sebagai peraih podium tertinggi pada F1 Powerboat Danau Toba 2023 di Balige, Minggu (26/2/2023). Ini merupakan kemenangan pertamanya di ajang yang sering disebut F1H2O ini.

Pembalap dari tim Stromoy Racing itu meraih kemenangan pada race pertama di Danau Toba, Balige, Minggu (26/2/2023).

Sebenarnya Shaun Torrente sudah berhasil melewati Bartek Marszalek dari lap 16 hingga finish. Dia juga sempat selebrasi kemenangan dan race result di layar sempat menempatkan namanya sebagai pemenang dengan catatan waktu 1:02.46.

Belakangan diketahui Torrente menjadi juara karena dihukum satu lap. Penalti itu diberikan karena jump startnya. Torrente bahkan melorot ke urutan ke-9.

1. Balapan seri kedua dhentikan karena angin kencang

Pembalap asal Polandia, Bartek Marszalek (tengah) menjuarai F1H2O Danau Toba 2023 di Balige, Minggu (26/2/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Pada serie kedua yang berlangsung sore hari, Bartek Marszalek juga berusaha menjadi yang tercepat. Namun sayang balapan dihentikan karena alasan keselamatan, Minggu (26/2/2023).

Balap air paling bergengsi di dunia ini sebenarnya sudah berlangsung empat putaran. Namun karena angin kencang di Danau Toba, pembalap tidak bisa memacu kecepatan kapal balap airnya secara maksimal. 

Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono menjelaskan ombak yang diciptakan karena angin kencang ini mencapai 1,5 meter dan sangat berbahaya untuk pembalap.

"Karena alasan cuaca, ombak bisa mencapai 1,5 meter sehingga sulit bagi racer melihat.
Kami mengutamakan safety, dan ini tidak safety untuk dilanjutkan," ujarnya di dihadapan ribuan penonton yang hadir di venue F1H2O.

"Karena tadi siang sudah ada ada balapan, maka kami akan umumkan pemenangnya sore ini," tambah Maya.

2. Penyerahan trofi langsung dilakukan oleh Jokowi

Presiden Jokowi menyerahkan trofi pada pembalap asal Polandia, Bartek Marszalek, juarai F1H2O Danau Toba 2023 di Balige, Minggu (26/2/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Berdasarkan hasil balapan serie pertama, pembalap asal Polandia, Bartek Marszalek meraih podium pertama di ajang F1H2O Danau Toba 2023.

Pembalap dari tim Stromoy Racing ini mengalahkan Sami Selio dari Sharjah Team dan Erik Stark dari Victory Team yang ada di posisi kedua dan ketiga.

Presiden Joko 'Jokowi' Widodo langsung menyerahkan trofi juara kepada Bartek Marszalek, Minggu (26/2/2023) sore.

Sedangkan tim terbaik pada serie ini jatuh pada Stromoy Racing Team. 

Baca Juga: Balapan Serie Kedua Distop, Bartek Marszalek Jadi Juara F1H2O Toba

Berita Terkini Lainnya