TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Enduro North Sumatra, Diki HHB Kelompencapir Finish Peringkat 5

HHB Kelompencapir kirim tiga pesepeda

Dok. IDN Times/IStimewa

Simalungun, IDN Times - Dengan cuaca yang sejuk dan di suguhin dengan pemandangan indah danau toba serta pohon pinus event Enduro North Sumatra diadakan di Simarjarunjung, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Enduro North Sumatra Series 3 diikuti sebanyak 500 peserta yang terdiri dari Aceh, Pekanbaru, Batam, Padang, dan Sumatera Utara.

Adapun Enduro North Sumatra terdiri dari tiga seri antara lain seri pertama di Sidamanik kabupaten Simalungun yang berlangsung pada tanggal 30- 31 Maret 2019. Seri kedua diadakan di Siosar atau Puncak 2000 pada tanggal 27-28 Juli 2019 serta seri ke 3 berlangsung di Simarjarunjung 26-27 Oktober 2019.

Baca Juga: Peringati Sumpah Pemuda, IOF Labuhanbatu Gelar Sumpah Satu Lumpur 2019

1. Kirim tiga atlet untuk kejuaraan ini

Dok. IDN Times/IStimewa

Sebanyak tiga atlet HHB Kelompencapir Kota Pematangsiantar ikut serta race Enduro North Sumatra Series 3 ini. Yakni Husni Rangga, Diki Setiawan dan Abdul Rahman.

Persiapan yang dilakukan salah satunya ialah rutin menggelar latihan bersama setiap harinya,HHB Kelompencapir merupakan salah satu Club Sepeda di Kota Pematangsiantar dan aktif mengikuti beragam event - event Sepeda yang ada di Kota Pematangsiantar dan khususnya yang ada di Sumatera Utara.

Baca Juga: Yuk Dicek! Kamu Golongan "Sumpah Pemuda" atau "Sampah Pemuda"?

Berita Terkini Lainnya