TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Babak 8 Besar Dimulai, 5 Hal Positif dari PSMS Kontra Persik Kediri

Berharap tuah Stadion Jakabaring dan dukungan suporter

Dok. IDN Times/IStimewa

Medan, IDN Times - PSMS Medan akan memulai pertarungan di babak 8 besar Liga 2 2019. Tim besutan Jafri Sastra akan menantang Persik Kediri pada laga pembuka Grup B di Stadion Jakabaring Palembang, Minggu (10/11) pukul 15.30 WIB.

Tantangan di awal ini mesti dilewati PSMS. Pasalnya di grup tersebut, juga ada Martapura FC dan Perita Tangerang. Bagaimana kans PSMS pada laga perdana ini?

Baca Juga: Dari Siantar hingga Masuk Best XI ASEAN, 5 Fakta Riko Simanjuntak

1. Tren positif di Palembang

Dok. IDN Times/IStimewa

PSMS punya tren bagus saat berlaga di Palembang. Dua laga terakhir mereka di sana berakhir dengan kemenangan.

Pertama pada putaran I Liga 2 musim ini, tim masih di tangan Abdul Rahman Gurning. PSMS mengalahkan Sriwijaya FC dengan 2-1 di Stadion Jakabaring, pada 1 Oktober lalu.

Sebelumnya, pada musim lalu di Liga 1. PSMS ditangani Peter Butler menaklukkan Sriwijaya dengan skor 3-0.

2. Dekat dari Medan

Dok. IDN Times/IStimewa

Dari empat kontestan di Grup B, PSMS jelas paling diuntungkan. Mereka punya kedekatan secara geografis dengan venue pertandingan karena berada dalam satu Pulau Sumatera.

Jafri Sastra sempat berkata, main di Palembang akan membuat suporter dekat untuk memberi dukungan langsung. "Tentunya suporter bisa datang lebih banyak," ucapnya beberapa waktu laku.

3. Keberadaan Bruno Casimir

IDN Times/Hasudungan

Selain letak geografis, PSMS juga punya Bruno Casimir yang memang sudah akrab dengan Kota Palembang. Stoper andalan PSMS tersebut bermain untuk Sriwijaya FC pada putaran pertama Liga 2 musim ini.

Meski demikian, pemain naturalisasi tersebut tidak ingin timnya merasa terlena. "Semua keuntungan yang ada di PSMS, harus mampu dimanfaatkan. Stadion Jakabaring kondisinya cukup bagus. PSMS sudah biasa main di sana. Tapi kami tidak boleh terlena," ungkap dia.

4. Persiapan maksimal

Dok. IDN Times/IStimewa

Sang arsitek Jafri Sastra pun mengaku telah siap dan akan menunjukkan hasil terbaik pada laga ini. Apalagi tim sudah berada di Palembang sejak Kamis (7/11).

"Kami sudah persiapkan tim dengan maksimal. Insya Allah kami besok bisa bermain lebih baik lagi," terang Jafri.

Baca Juga: Jelang Lawan Persik, PSMS Berlatih Pakai Masker karena Kabut Asap

Berita Terkini Lainnya