TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep-resep Minuman Segar untuk Berbuka Puasa, Dahaga Hilang!

Jadi sajian yang menyegarkan di kala magrib

Es timun serut. (youtube.com/atha naufal)

Salah satu cobaan terberat ketika berpuasa di bulan Ramadan adalah saat tubuh merasa dahaga. Makanya ketika berbuka puasa, minuman-minuman segar menjadi hal yang dicari orang untuk disajikan. 

Jika kamu malas keluar untuk membelinya, kamu bisa membuatnya di rumah. Caranya praktis gak pakai ribet kok. Berikut resep deretan minuman yang dingin dan segar untuk berbuka puasa.

Baca Juga: Intip Promo Buka Puasa dan Sahur Khas Timur Tengah di JW Marriott 

1. Es Timun Suri

instagram.com/sumarnisugiarto

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 buah timun suri
  • sirup rasa cocopandan secukupnya
    2 liter air
  • es batu secukupnya

Cara membuat: 

Kupas timun suri, lalu buang bijinya. Setelah itu, potong-potong bentuk dadu, sisihkan.
Siapkan wadah, lalu masukkan air dan sirup cocopandan, aduk hingga tercampur rata.
Siapkan gelas saji, lalu masukkan es batu, campuran sirup, dan timun suri. Es timun suri siap dinikmati. 

2. Es Lemon Mint

ilustrasi minuman segar dari lemon dan mint (pexels.com/Arina Krasnikova)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 buah lemon
  • daun mint sesuai selera
  • 1 sdt madu
  • 1 sdt gula cair
  • es batu secukupnya
  • air secukupnya

Cara membuat: 

Cuci bersih lemon, lalu potong tipis-tipis, kemudian sisihkan.  
Siapkan gelas, lalu masukkan air, gula cair, dan madu. Aduk-aduk hingga tercampur rata. 
Masukkan es batu secukupnya dan potongan lemon. Tambahkan daun mint di atasnya. Es lemon mint siap disajikan. 

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman yang Lebih Baik Dihindari saat Sahur

Berita Terkini Lainnya