Resep Tumis Labu Siam Campur Bakso, Praktis dan Gak Ribet

Labu siam adalah salah satu buah yang bisa dimasak aneka lauk yang menggoda selera. Salah satunya adalah tumis labu siam campur bakso.
Lauk ini memang sederhana dan cara pembuatannya pun mudah banget. Cocok buat kamu yang baru belajar masak, lauk ini bisa jadi referensi. Yuk, simak resep lengkap tumis labu siam campur bakso di bawah ini!
1. Siapkan bahan yang diperlukan
Bahan-bahan:
- 400 gram labu siam
- 6 buah bakso ayam
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 6 buah cabai rawit
- 1/2 buah tomat
- Daun bawang secukupnya
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu jamur
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 200 ml air
Baca Juga: Resep Tumis Ayam Brokoli yang Umami, Cuma Butuh 15 Menit!
2. Cara memasak Tumis Labu Siam Campur Bakso
- Kupas kulit labu siam dan iris tipis seperti korek dengan ketebalan sesuai selera. Hasilnya, bersihkan dengan air mengalir sambil sesekali diperas.
- Lalu, iris juga bakso ayam, bawang merah, bawang putih, cabai rawit, tomat, dan daun bawang sesuai selera.
- Sekarang, tumis bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak goreng panas. Aduk-aduk hingga layu dan wangi.
- Kemudian, masukkan bakso, dan sisa irisan bahan lainnya kecuali labu siam. Aduk-aduk kembali hingga bakso tampak lebih mekar.
- Terakhir, masukkan air, labu siam, dan sisa bahan lainnya. Masaklah sambil terus diaduk hingga labu siam tampak layu.
- Tanpa perlu menunggu lama, tumis labu siam campur bakso siap disajikan.
3. Tips memasak
Untuk jenis bakso, kamu bisa ganti dengan jenis bakso lainnya sesuai selera. Bila perlu, tambahkan irisan sosis. Pasti tambah nikmat.
Tapi, ingat koreksi rasanya sebelum disajikan. Jika kurang bumbu, kamu boleh tambahkan lagi sesuai selera.
4. Saran penyajian
Sajikan tumis labu siam campur bakso ini dengan nasi putih. Jika kamu sedang diet, lauk ini juga bisa jadi refrensi.
Tinggal atur takaran nasi putih atau ganti dengan nasi merah, diberi tambahan lauk yang mengandung protein hewani sera protein nabati. Jangan lupa buah-buahan dan air putihnya, ya!
Baca Juga: Resep Asam Udeung khas Aceh, Pedasnya Menyegarkan
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.