Intip Menu Buka Puasa Khas India di Masjid Jami Medan

Minuman Cha kaya rempah-rempah bagus untuk kesehatan

Medan, IDN Times - Beraneka ragam menu berbuka puasa banyak ditemui di sejumlah tempat, mulai dari warung, kafe, dan juga masjid. Nah, kali ini menu khas berbuka yang menarik di Medan termasuk di Masjid Jami Medan, Sumatra Utara (Sumut) dengan khas makanan dan minumannya dari suku India.

Masjid ini berada di Jalan Taruma, persimpangan jalan Kejaksaan Medan atau dekat markasnya PSMS, Stadion Kebun Bunga Medan. Bubur sup dan minuman Cha disediakan pihak masjid untuk menuntaskan lapar, dan haus jemaah yang berbuka puasa di masjid India tersebut. Tentunya semuanya cuma-cuma.

Meski menghadapi pandemik COVID-19, dari tahun ke tahun buka puasa bareng di masjid ini tetap dilaksanakan dengan sesuai prokes.

1. Menu minuman Cha dan bubur sup jadi favorit jemaah berbuka

Intip Menu Buka Puasa Khas India di Masjid Jami MedanSuasana berbuka di Masjid Jami Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Hilal Azis yang sudah 4 tahun berturut-turut menjadi Koordinator Panitia Buka Puasa Masjid Jamik Medan mengatakan, tahun ini prokes sudah agak lebih longgar sehingga pengunjung dalam 2 hari ini mencapai 100 lebih orang.

Untuk menu minuman dan makanan menjadi bukaan favorit di Masjid Jami Medan. Selain itu, ada juga beberapa makanan dan minuman dari masyarakat yang mendonasikan bukaan.

"Jadi kita tetap melayani setiap orang yang datang untuk berbuka puasa. Baik orang di sekitar maupun orang yang dari luar. Alhamdulillah ini semua berkat dari bantuan masyarakat yang membantu sumbangan, kita upayakan untuk melaksanakan berbuka puasa," ujarnya.

Hilal menambahkan untuk ciri khas berbuka puasa, telah disiapkan bubur sup dengan minuman khas India Cha (susu teh dengan rempah-rempah).

"Itu tetap kita sediakan jadi menunya yang standar itu bubur, minuman teh, air mineral dan susu, jadi kita laksanakan itu. Selain itu, juga kita sediakan buah dan kue nya," jelasnya.

Baca Juga: Tahun Ketiga Ramadan Tanpa Bubur Pedas Melayu di Masjid Raya Al Mashun

2. Masjid Jami setiap harinya sediakan 150 porsi makan dan minuman

Intip Menu Buka Puasa Khas India di Masjid Jami MedanSuasana buka puasa di masjid jamik Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Hilal menjelaskan, untuk Masjid Jami di sini setiap harinya disediakan 150 porsi (makan dan minuman). Bisa lebih jika ada jemaah luar yang datang.

"Menunya bubur sup, kecuali ada sumbangan bubur lain seperti kacang hijau dan lainnya. Itu kita bagi kepada jemaah, kalau ada lebih akan dibagi lagi setelah salat," tambahnya.

Menu khas ini diracik langsung oleh suku India dengan berbagai rempah-rempah yang diakui bagus untuk kesehatan

"Untuk minuman khas bernama Cha ini terdiri dari rempah-rempah yang memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh seperti mengatasi masuk angin, maag dan lainnya," tutur Hilal.

3. Tradisi minuman Cha ini diakui sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu, dengan resep turun temurun

Intip Menu Buka Puasa Khas India di Masjid Jami MedanHilal Azis sebagai Koordinator panitia buka puasa bersama di Masjid Jami Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Tradisi minuman Cha ini diakui sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu, dengan resep turun temurun.

"Jadi ini kita buat, dan bubur ini kita buat juga. Sebagian kita bagi ke masyarakat yang datang meminta kita kasih untuk buka di rumah atau gak bisa berbuka di sini. Terutama warga di sini," ujarnya.

Baca Juga: 10 Masjid di Aceh Ini Punya Keindahan dan Kemegahan yang Memukau

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya