TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kuliner Yum Cha Usung Tradisi Kanton di Jade JW Marriott Medan

Dapat dinikmati pada makan siang dan makan

Nikmati kuliner Yum Cha dengan tradisi Kanton di JW Marriott Medan (Dok. Istimewa)

Medan, IDN Times - Jade JW Marriott Medan yang dikenal sebagai restoran chinese mewah meluncurkan “Yum Cha at Jade”. Menu ini terinspirasi dari tradisi Kanton dan menawarkan pilihan Dimsum terbarunya yang ekstensif untuk periode terbatas.

“Yum Cha” di Jade akan menyuguhkan beraneka menu Dimsum yang terdiri dari pilihan kukus, panggang dan goreng dengan varian yang berbeda dan disertai dengan Chinese Tea khas Jade. Semua ini dapat dinikmati bersama keluarga pada makan siang dan makan malam di Jade Restaurant.

Baca Juga: Goloso Hadir di Medan, Restoran Ala Italia dengan Konsep Autentik

1. Yum Cha at Jade angkat tradisi Kanton sebagai inspirasi utamanya

Nikmati kuliner Yum Cha dengan tradisi Kanton di JW Marriott Medan (Dok. Istimewa)

Menu baru Dimsum ini dengan profesional dikurasi oleh tim kuliner Jade yang berbakat di bawah pimpinan Chef Adi, dengan pengalaman di bidang kuliner perhotelan selama lebih dari 12 tahun.

Chef Adi telah telah bergabung dengan JW Marriott Medan sejak tahun 2010 dan telah menghadirkan berbagai konsep kuliner inovatif dari passion-nya.

“Yum Cha at Jade” mengangkat tradisi Kanton Yum Cha sebagai inspirasi utamanya, keluarga atau teman akan berkumpul bersama sambil menikmati Dimsum dan minum teh.

2. Tersedia paket Rp188 ribu per orang

Nikmati kuliner Yum Cha dengan tradisi Kanton di JW Marriott Medan (Dok. Istimewa)

Promosi ini berlaku sesi makan siang dan makan malam dengan dua pilihan. Pilihan pertama yaitu dengan harga Rp188 ribu per orang yang sudah termasuk aneka aimsum dan didampingi dengan Chinese Tea khas Jade. Pilihan kedua yaitu tersedia dalam bentuk ala-carte menu bersama dengan banyak pilihan yang anda dapat nikmati.

Baca Juga: Resto Sempatin Milik Babe Cabita, Sajian Ikan Patin Bakar Banjarmasin

Berita Terkini Lainnya