Menang di Kandang Manchester United, Ini 3 Rekor Manis Diukir PSG

Ketiga rekor tersebut melengkapi permainan gemilang PSG

Jakarta, IDN Times - Di luar dugaan, Paris Saint-Germain mampu menaklukkan Manchester United 2-0 di Stadion Old Trafford, Rabu (13/2) dini hari.

Tak hanya mampu curi dua gol tandang krusial dan juga kemenangan penting, hasil ini juga diwarnai oleh tiga catatan manis bagi sang tamu.

1. Jadi klub Prancis pertama yang menang di Old Trafford

Menang di Kandang Manchester United, Ini 3 Rekor Manis Diukir PSGTwitter/@standarsport

Sebelum laga ini, belum pernah sekali pun tim asal Prancis mampu raih angka penuh di Old Trafford. Hal ini juga semakin diperbesar peluangnya untuk berlanjut karena PSG datang ke Manchester dengan skuat yang pincang tanpa Neymar dan Edinson Cavani. Namun, Angel Di Maria dan kolega ternyata punya rencana berbeda.

Dua asis dari si anak hilang Old Trafford, Di Maria, membawa Presnel Kimpembe dan Kylian Mbappe menjadi protagonis di laga ini lewat dua golnya. Bagi Kimpembe, ini juga gol pertamanya bagi PSG sejak mentas dari akademi dan main di tim utama.

Setelah jadi tim asal Prancis pertama yang menang di Old Trafford, komentar pascalaga yang menarik dilontarkan oleh wonderkid kesayangan publik Negeri Anggur, Mbappe. "Kami butuh publik Prancis untuk mendukung kami. Kami sendiri akan mendukung Lyon yang akan bermain minggu depan. Kami ingin sepakbola Prancis melaju sejauh mungkin di Liga Champions. Kami harus berhenti untuk takut, karena sekarang kami sangat bagus," ujar Mbappe dikutip dari RMC.

2. Klub pertama yang tundukkan United asuhan Ole Gunnar Solskjaer

Menang di Kandang Manchester United, Ini 3 Rekor Manis Diukir PSGTwitter/@SquawkaNews

Ya, sejak ditangani Ole Gunnar Solskjaer per 19 Desember 2018, Manchester United telah jalani 11 laga tanpa terkalahkan di semua ajang dengan catatan 10 kali menang dan hanya 1 kali imbang saja. Sebuah hasil yang membawa mereka melangkah ke perempat final Piala FA dan kini ada di posisi 4 klasemen sementara Premier League.

Namun ketika disambangi oleh PSG pada Rabu (13/2) dini hari tadi, catatan fantastis itu menguap begitu saja. Tak hanya mempertipis peluang lolos ke perempat final, namun hasil ini juga menjadi noda bagi karier manajerial Solskjaer bersama Setan Merah yang tampak gemilang sebelum laga ini. Setelah 12 laga berjalan, ini menjadi kekalahan pertama yang dirasakan Solskjaer selama menangani United.

3. Rekor clean sheet dari Gianluigi Buffon

Menang di Kandang Manchester United, Ini 3 Rekor Manis Diukir PSGTwitter/@Squawka

Kemenangan dua gol tanpa balas PSG juga torehkan catatan manis bagi penjaga gawang legendaris Italia yang kini mengawal gawang Les Parisiens. Catatan clean sheet yang ditorehkannya pada laga ini membuatnya masuk catatan fenomenal sebagai satu dari tiga kiper yang sudah torehkan 50 clean sheets (atau lebih) di ajang paling bergengsi Benua Biru ini. Selain Buffon, dua kiper lainnya adalah Edwin van Der Sar (51) dan kiper FC Porto, Iker Casillas (59), yang sayangnya di laga melawan Roma pada pertandingan lain harus kebobolan dua gol.

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya