Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan Tuntas, Ini Hasilnya

Pengumuman 25 nama akan dilakukan di Jakarta

Medan, IDN Times - Seleksi tim nasional pelajar U-15 Kementerian Pemuda Olahraga (Kemenpora) akhirnya tuntas, Kamis (30/9/2021). Seleksi yang digelar selama lima hari ini ditutup dengan duel uji coba kontra tim PPLP Sumut.

"Puji syukur kita berikan seleksi berakhir. Sebagai pelatih saya sudah kantongi kerangka tim secara garis besar. Lima hari seleksi di Medan ini semakin kelihatan teknik anak-anak, libur pandemi kemarin mana yang aktif berlatih dan mana yang tidak kelihatan. bagaimana dia berlatih dan di kompetisi. Mana yang sering bertanding," kata pelatih kepala timnas pelajar U-15, Gendut Doni Christiawan.

1. Rencananya pemusatan latihan digelar November

Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan Tuntas, Ini HasilnyaPelatih kepala timnas pelajar U-15, Gendut Doni (IDN Times/Doni Hermawan)

Menurut mantan striker timnas itu, pengumuman pemain tidak dilakukan di Medan. Hasil seleksi akan dilaporkan dulu ke Kemenpora.

"Nanti secara tertulis kepada media dirilis, Ketua BLiSPI yang menyampaikan. Dilaporkan dulu ke Menpora soal siapa-siapa pemain yang akan mengikuti TC untuk persiapan ke even internasional," kata Doni.

Selanjutnya timnas pelajar U-15 akan menjalani TC (Training Center) atau pemusatan latihan. "Rencananya sebelum TC panjang itu November. Sebelumnya ada sekitar lima hari  pra TC dan sekali uji coba. Harapannya dengan timnas U-16. Kita lihat schedule mereka dulu. Kalau pun enggak, kita cari tim elite pro di Jabodetabek," tambahnya.

Baca Juga: Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan, Ini Persiapan BLiSPI Sumut

2. Hasil uji coba bukan patokan bagi Gendut Doni

Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan Tuntas, Ini HasilnyaSeleksi timnas pelajar U-15 di Lapangan PPLP Sumut, Kamis (30/9/2021) (IDN Times/Doni Hermawan)

Di Medan, selain latihan, timnas pelajar U-15 juga beruji coba dengan Persiraja Pro Elite U-18 dan tim PPLP Sumut. Saat menghadapi Persiraja, pasukan Gendut Doni unggul 4-1 dalam empat sesi yang digelar. Sementara saat hadapi PPLP Sumut, mereka tumbang 0-1.

"Kita sebagai pelatih sudah ada gambaran untuk 25 pemain. Bisa dilihat di dua kali uji coba level lawannya di atas anak-anak. Saya gak melihat hasilnya. Itu nomor dua buat saya. Skema main, apa yang sudah kita latih kelihatan," kata top skor Piala Tiger itu.

3. BLiSPI Sumut berharap ada pemain Sumut yang terpilih

Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan Tuntas, Ini HasilnyaSeleksi timnas pelajar U-15 di Lapangan PPLP Sumut, Kamis (30/9/2021) (IDN Times/Doni Hermawan)

Secara keseluruhan seleksi di Medan berjalan lancar. BLiSPI Sumut sebagai tuan rumah mengatakan tak ada kendala berarti. Termasuk penerapan protokol kesehatan di masa PPKM level 3.

Selain itu diharapkan ada putra Sumut yang terpilih memperkuat timnas pelajar U-15. Seperti diketahui ada tiga yang ikut seleksi. Mereka adalah M Alfharezi Buffon (belakang), M Kafiatur Risky (tengah(, dan M Aditya Ramadhan (kiper). 

"Harapan kita bisa ada yang terpilih. Mereka cukup menjanjikan. Alhamdulillah seleksi berjalan lancar hingga akhir. Kita juga jaga prokes karena itu anjuran pemerintah. Kalau tidak banyak yang mau nonton," kata Ketua BLiSPI Sumut, Safril.

Baca Juga: Seleksi Timnas Pelajar U-15 di Medan Masuk Radar Garuda Select

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya