TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSMS Menanti Pembayaran Utang Subsidi Kompetisi dari PSSI 

Jumlahnya sampai Rp2,5 miliar

IDN Times/Doni Hermawan

MEDAN, IDN Times- PSMS Medan butuh tambahan finansial menghadapi kompetisi Liga 2 2019. Selain mencari sponsorship, masih ada sumber pendanaan lain yang dihadap Ayam Kinantan. Sekretaris PSMS Medan Julius Raja mengungkapkan, PSSI berutang kepada mereka.

"Itu dari Elite Pro Akademi U-16 dan komisi disiplin masih ada uang kami, belum dibayarkan," ungkap Julius Raja, Rabu (10/4)

Baca Juga: Dicoret PSMS, Ini 5 Fakta tentang Jecky Pasarela

1. Utang PSSI diklaim sampai Rp2,5 miliar

IDN Times/Doni Hermawan

Julius menjabarkan, saat ini PSSI berutang Rp2,5 miliar kepada PSSI. Utang itu adalah subsidi ke PSMS saat kompetisi. Ada beberapa kompetisi yang diikuti Ayam Kinantan musim lalu. Termasuk Pro Elite Academy U-16. Di kompetisi tersebut PSSI  masih terutang

Belum ada kejelasan kapan subsidi itu dibayarkan. Sementara dana subsidi tersebut telah dimasukkan sebagai salah satu sumber pemasukan PSMS di musim lalu. Dampaknya, manajemen ikut terutang kepada pihak ketiga hingga mencapai Rp3 miliar.

2. Utang ganggu persiapan PSMS di Liga 2 musim depan

IDN Times/Doni Hermawan

Utang subsidi yang belum dibayarkan PSSI disebut Julius mengganggu persiapan PSMS jelang kick off Liga 2 musim depan. Apalagi persiapan PSMS juga belum maksimal hingga saat ini.

"Kalau itu memang dibayarkan, lumayan buat persiapan kami. Saat ini, kami baru mengontrak 12 hingga 13 pemain untuk musim depan," sambung Julius.

3. PSMS bakal gaet pemain berkualitas untuk merangkak ke Liga 1

IDN Times/Doni Hermawan

Hingga saat ini manajemen PSMS terus berjibaku untuk bangkit dari Liga 2. Mereka juga akan menggaet pemain berkualitas untuk peraiapan musim depan.

4. Soal Godstime Ouseloka belum ada kepastian

IDN Times/Doni Hermawan

Mengenai kabar yang menyebutkan bahwa PSMS akan menggaetkan pemain naturalisasi, Godstime Ouseloka, masih belum bisa dipastikan.

"Soal pemain, semua keputusan dari pelatih. Khusus untuk mantan pemain Aceh United tersebut, kami belum dapat informasi," pungkas Julius.

Baca Juga: Gara-gara Tunggak Gaji, PSMS Disanksi FIFA Pengurangan Poin 

Berita Terkini Lainnya