TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tottenham Menang, Harry Kane Cedera Parah, Ini 5 Faktanya

Aguero gagal penalti

Twitter/@SquawkaNews

IDN Times- Tottenham Hotspur membuat kejutan dengan menumbangkan Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions 2018/2019, Rabu (10/4). The Lily Whites menang 1-0 lewat gol tunggal gelandang asal Korea Selatan, Son Heung Min.

Itu menjadi modal Tottenham untuk lolos ke semifinal yang belum pernah mereka capai sebelumnya. Tottenham juga sudah meraih kemenangan di stadion barunya, Tottenham Hotspur Stadium setelah sebelumnya mengalahkan Crystal Palace. Namun kabar buruk bagi Spurs, mereka harus kehilangan Harry Kane.

Berikut beberapa fakta di balik kemenangan Tottenham Hotspur.

1. Son Heung Min samai rekor pribadi

mancity.com

Son sudah mencetak 18 gol dari 40 penampilan bersama Tottenham musim ini. Dia membutuhkan laga yang lebih sedikit untuk mencetak gol yang sama musim lalu.

“Ini tidak pernah mudah. Di Liga Champions, Anda memainkan dua pertandingan, kandang dan tandang. Ini belum usai,” kata Son Heung-min di situs resmi UEFA.

2. Hugo Lloris Jago Halau Penalti

kakakcash.blogspot.com

Selama 2019, Hugo Lloris termasuk kiper yang jago penalti. Sudah tiga penalti digagalkannya termasuk penalti Sergio Aguero di Liga Champions malam tadi. Sebelumnya kiper timnas Prancis itu menggagalkan penalti di Premier League kontra Leicester dan Arsenal.

3. Tottenham tim kedua kalahkan City

mancity.com

Manchester City hanya dua kali kalah musim ini. Tim pertama yang menaklukkannya adalah Newcastle United. Dan Tottenham Hotspur menjadi tim kedua yang menorehkan luka untuk The Citizens. Padahal di dua pertemuan Premier League, Tottenham tak pernah menang dari City.

4. Perburuk rekor Guardiola

mancity.com

Guardiola punya catatan buruk pada laga tandang fase gugur Liga Champions. Guardiola baru menang enam kali dari 26 laga tandang di fase gugur Liga Champions.

"Di skor 0-0, Anda akan berpikir tentang menyerang atau bertahan. Tapi, sekarang kami harus mencetak gol. Kami akan menganalisis hasilnya. Tapi, sekarang kami nerasa senang dengan cara kami bermain. Kami mengontrol pertandingan dan mungkin cara itu akan sukses pada pekan depan," kata Guardiola, seperti dilansir Sky Sports.

Berita Terkini Lainnya