TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSMS vs Bansar FC, Pelatih Keluhkan Kondisi Rumput Stadion Teladan

Uji coba berlangsung Sabtu, 8 Februari 2020

PSMS Medan (Dok. IDN Times)

Medan, IDN Times - PSMS Medan kembali akan menjalani laga uji coba dengan menantang Bansar FC Gebang di Stadion Teladan, Sabtu (8/2) sore.

Ini menjadi laga kedua Legimin Rahardjo dan kawan-kawan dalam sepekan terakhir usai sebelumnya menang 2-0 atas PS Polres Deli Serdang.

Uji coba tersebut masuk dalam tahap persiapan tim PSMS jelang kompetisi Liga 2 yang kick off 13 Maret mendatang. Saat ini, Pelatih Philep Hansen masih sibuk membangun serta menyiapkan kerangka tim terbaiknya.

Baca Juga: Pelatih PSMS Sebut Mantan Pemain Semen Padang Ini akan Bergabung

1. Philep Hansen khawatir pemain rawan cedera main di Stadion Teladan

Pelatih PSMS Philep Hansen Maramis (IDN Times/Hasudungan)

Kondisi rumput lapangan di Stadion Teladan Medan menjadi sorotan pelatih Philep Hansen. Pasalnya, tanah yang keras membuat pemain rawan terkena cedera. Hal tersebut terbukti di laga sebelumnya, saat Fiwi Dwipan terpincang sebelum ditarik keluar.

"Uji coba lagi, tapi saya khawatir karena tanah lapangan keras. Pemain jadi mudah cedera. Kalau kita paksa, bisa bahaya sebenarnya. Lihat kemarin Fiwi dan Hamdy cedera. Tapi kan penonton tidak mau tahu itu, jadi serba salah. Bingung juga," ungkap Philep.

2. Pelatih masih belum dapat komposisi ideal dalam tim karena pemain keluar masuk

PSMS saat berlatih di Stadion Kebun Bunga (IDN Times/Hasudungan)

Meski demikian, Philep Hansen tidak memungkiri kalau uji coba sangat penting bagi timnya. Saat ini, Philep masih terus mematangkan taktikal bermain salah satunya dengan pertandingan.

"Saya cari komposisi yang ideal dalam tim. Namun kendalanya itu, pemain masih terus datang. Seperti ini, Agung Prasetyo mau masuk. Latihan fisik sudah dimulai, tapi ada pemain baru masuk. Jadi susah karena pemain masuk satu-satu, kalau datang sekali semua kan enak," terang dia.

Baca Juga: Uji Coba Jelang Liga 3, Kwarta Kalah Tipis dari Bansar FC

Berita Terkini Lainnya