APRC Dorong Sumut Kembali Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Reli Dunia

Pariwisata dan ekonomi juga akan tumbuh

Medan, IDN  Times – Gelaran Asia Pacific Rally Championship (APRC) tinggal menghitung hari. APRC rencananya akan digelar di Danau Toba, pada 23-25 September 2022.

Wakil Gubernur Sumatra Utara Musa Rajekshah mengatakan, gelaran APRC menjadi momentum baik bagi Sumut. Ini akan menggeliatkan kembali even reli, di Sumut. Apalagi kelak, Sumut bisa menjadi salah satu lokasi kejuaraan dunia reli.

"Jadi sebenarnya dari APRC ini kita dorong agar Sumut bisa menggelar kejuaraan dunia reli yang pernah kita buat di tahun 1997. Dari event ini pula kita dongkrak ekonomi kita lewat pariwisata," ujar Ijeck – sapaan akrabnya --, dalam keterangan yang diterima IDN Times, Jumat (16/9/2022).

1. Gelaran reli juga akan mendorong pertumbuhan pariwisata dan perekonomian masyarakat

APRC Dorong Sumut Kembali Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Reli DuniaPereli Sumut, Benny Lautan/Edwin Nasution dari FRT menembus peringkat 5 Kejurnas Danau Toba Rally 2022 di HTI Aek Nauli, Simalungun (IDN Times/Doni Hermawan)

Ijeck juga optimis, APRC akan mendorong pertumbuhan pariwisata dan ekonomi kreatif di Sumut, Khususnya kawasan Danau Toba yang merupakan destinasi kelas internasional.

Hal ini terbukti saat digelarnya Kejurnas Reli Agustus lalu, sejumlah hotel di Danau Toba penuh dan banyak warga dari berbagai daerah datang ke Danau Toba.

Baca Juga: Juara Dunia hingga Pereli Asal India dan Jepang Dikabarkan Ikut APRC

2. APRC jadi cara promosi pariwisata Sumut ke mata dunia

APRC Dorong Sumut Kembali Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Reli DuniaAksi pereli Sumut, Musa Rajekshah di Kejurnas Danau Toba Rally 2022, 6-7 Agustus 2022 (IDN Times/Doni Hermawan)

Kata Ijeck, gelaran reli, merupakan salah satu cara pemerintah bisa membantu mempromosikan pariwisata ke dunia.

"Jadi bukan karena saya hobi reli. Tapi karena ini menjadi bagian promosi pariwisata kita ke dunia," ucapnya.

3. Reli di Sumut paling dinanti

APRC Dorong Sumut Kembali Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Reli DuniaPereli Sumut, Benny Lautan/Edwin Nasution dari FRT menembus peringkat 5 Kejurnas Danau Toba Rally 2022 di HTI Aek Nauli, Simalungun (IDN Times/Doni Hermawan)

Lebih lanjut Ijeck juga mengatakan, bahwa untuk APRC sendiri sudah kesekian kalinya dilaksanakan di Sumut. Dan berbicara reli, bahwa reli di Sumut merupakan reli yang paling dinanti.

"Reli di Sumut itu sangat unik. Struktur jalannya menarik. Bisa kadang pasir, kemudian tanahnya merah, masuk lagi sedikit berkerikil dan di akhir bisa ketemu dengan jalan berlumpur. Ini yang menjadi tantangan para peserta," ujarnya.

Hal ini juga dibenarkan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut Harun Nasution. Menurutnya struktur jalan yang seperti itu tidak bisa didapatkan di daerah lainnya. "Ini yang membuat Sumut identik dengan reli. Belum lagi ini di Danau Toba. Udaranya dingin dan pemandangannya juga bagus," ucap Harun.

Baca Juga: Potret Aksi-aksi Pereli Nasional Melibas Trek Danau Toba Rally 2022

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya