[BREAKING] Liga 3 Sumatera, Karo United Ditumbangkan PSLS

Masih ada kans pada leg II di Medan

Lhokseumawe, IDN Times- Karo United harus menelan kekalahan 0-1 dari PSLS Lhokseumawe pada leg I Liga 3 Zona Sumatera di Stadion Pupuk Iskandar Muda, Sabtu (30/11). Gol tunggal Firhan Razak menit ke-55 membuat Laskar Simbisa harus bekerja keras pada leg 2 4 Desember mendatang.

Pada laga itu Ansyari Lubis menurunkan skuat terbaiknya. Trio Willyando, Iyandek dan Ahmad Fathoni ditugaskan menjadi juru gedor.

Mereka didukung Kardinata Tarigan, Ridho dan Nasta dari lini tengah. Hasilnya Karo menekan di menit-menit awal. Namun umpan-umpan silang pemain Laskar Simbisa diantisipasi dengan baik kiper PSLS, Faisal Gunawan.

Karo juga gagal memanfaatkan tembakan-tembakan bebas dari sisi kanan dan kiri kotak penalti. Sementara PSLS lebih banyak mengandalkan serangan balik. Tak ada gol di paruh pertama.

Di babak kedua PSLS tampil lebih agresif. Di awal-awal babak kedua berkali-kali mereka mengancam gawang Karo United yang dikawal Bambang Rahmad Hidayat. 

Petaka akhirnya muncul untuk Karo United menit ke-55. Pemain pengganti Firhan Razak mencetak gol untuk PSLS setelah lolos dari jebakan offside. 

Tertinggal satu gol Karo United coba membalas. Kans lahir lewat tendangan Rian Tamol dari luar kotak penalti. Namun melayang tipis di atas mistar. 

Baca Juga: Laga Tandang, Karo United Percaya Diri Hadapi PSLS Lhokseumawe

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya