5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFC

Ayo dukung Jeka hadapi Anshul Jubli besok

Medan, IDN Times- Hari yang dinanti Atlet Mixed Martial Arts (MMA) asal Sumatra Utara, Jeka Saragih tiba. Dia akan menulis sejarah sebagai petarung pertama Indonesia di panggung Ultimate Fighting Championship (UFC). 

Syaratnya, Jeka harus memenangi final Road To UFC. Petarung asal Simalungun itu harus mengalahkan petarung asal India, Anshul Jubli, di Amerika Serikat pada Minggu (5/2/2023). 

Berikut beberapa fakta perjalanan Jeka Saragih menuju panggung Oktagon.

1. Atlet kelahiran Simalungun

5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFCPetarung Indonesia, Jeka Saragih (merah), dalam Road to UFC (Dokumentasi UFC)

Jeka Saragih adalah atlet kelahiran Desa Bah Pesusang, Simalungun, Sumatra Utara. Jeka Asparido Saragih nama lengkapnya, lahir 3 Juli 1995.  Namun orangtuanya awalnya tak terlalu mendukung kariernya.

Dia berlatih bela diri sejak kecil. Wushu sanda menjadi cabang olahraga yang ditekuninya. Ini adalah salah satu cabang beladiri.

2. Berprestasi di Kejurda hingga Kejurnas

5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFCInstagram.com/jekasaragih

Meskipun begitu Jeka Saragih maju terus. Dia mampu berprestasi di kejurda hingga kejurnas. Saat masih duduk di bangku SMA, Jeka memenangkan kejurnas Wushu di Yogyakarta tahun 2013.

Dia juga memerkuat Indonesia di ajang Asian Games Junior di tahun yang sama. Sayang Jeka gagal jadi juara.

Baca Juga: Mola Ajak Masyarakat Dukung Jeka Saragih Menuju UFC

3. Merantau ke Batam dan gabung di BFC

5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFCInstagram.com/jekasaragih

Jeka memutuskan merantau ke Batam sekaligus kerja. Tapi dia tak melupakan bela diri. Dia akhirnya bergabung dengan Batam Fighter Club (BFC).

Di situ Jeka ditempa menjadi petarung MMA. Dia diikutkan kejuaraan One Price di TV One. Tahun 2017, kerja kerasnya berbuah hasil, ia menjuarai grade A 70 kilogram.

4. Raih medali perak PON 2020

5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFCJeka Saragih (instagram/jekasaragih)

Setelah namanya mulai dikenal di MMA, Jeka akhirnya mendapatkan mimpinya yang tertunda memerkuat daerahnya di ajang PON 2020 Papua yang ditunda pada 2021 lalu. Jeka meraih medali perak dari cabor wushu sanda kelas 75 Kg.

Di final Jeka sayangnya takhluk dari pewushu Jawa Barat, Iman Lesmana yang berstatus juara bertahan.

5. Peluang jadi atlet Indonesia pertama yang dikontrak UFC

5 Fakta Jeka Saragih, Petarung asal Simalungun Menuju Ring UFCJeka Saragih, petarung MMA asal Indonesia. (Dok. Mola)

Jeka kini tak hanya menjejak pentas nasional. Tapi juga internasional. Jeka sebelumnya meraih kemenangan atas petarung India, Pawaaan Maan pada pembukaan Road to UFC.

Setelah itu Jeka pun berlatih sebulan terakhir di Amerika Serikat. Dia dibesut Marc Fiore dari Team Wrestling USA dan Jacob Buracker pemegang sabuk hitam jujitsu.

Jeka Saragih kemudian kembali menorehkan sejarah dengan memukul TKO petarung Korea Ki Won Bin di Semifinal Road to UFC Abu Dhabi pada November 2022. Kini, dia berkesempatan mendapatkan kontrak UFC.

Baca Juga: Final Road to UFC, Jeka Saragih akan Kembali Dilatih di Amerika

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya