Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari Ini

Binjai tanpa wali kota terpilih karena meninggal dunia

Medan, IDN Times - Jumat (26/2/2021) hari ini, Gubernur Sumatra Utara akan melantik 11 kepala daerah Sumatra Utara di Aula Tengku Rizal Nurdin. Mereka merupakan pemenang Pilkada 2020 lalu yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) masing-masing provinsi.

Pelantikan digelar dalam 2 sesi yakni pagi pukul 08.00 WIB dan pukul 14.00 WIB. Ada 11 pasangan kepala daerah yang akan dilantik mulai dari Medan, Binjai, Serdang Bedagai, Asahan, Tanjungbalai, Sibolga, Pakpak Bharat, Labuhanbatu Utara, Tapanuli Selatan, Toba, Humbang Hasundutan.

1. Bobby Nasution-Aulia Rachman (Medan)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniBobby Nasution dan Aulia jelang debat kandidat (Dok.IDN Times/istimewa)

Bobby Nasution dan Aulia Rachman berhasil melangkahkan kakinya sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan untuk periode 2021-2024. Mereka memenangi kontestasi Pilkada Medan 2020 mengungguli petahana Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi.

Bobby-Aulia meraih total suara 393.327. Mereka didukung sejumlah partai politik pengusung yaitu, PDIP Perjuangan, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Nasdem, Partai Hanura, PPP dan PSI.

Yang menarik perhatian sejak awal pilkada adalah status Bobby yang merupakan menantu Presiden Joko Widodo. Bobby juga tercatat sebagai salah satu kepala daerah termuda yang akan dilantik. Sementara Aulia sebelumnya tercatat sebagai Wakil Ketua DPRD Medan.

2. Amir Hamzah (Binjai)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniJuliadi (kiri) saat ikut Pilkada Binjai (Dok.IDN Times/istimewa)

Pilkada Binjai menjadi milik Juliadi yang berpasangan dengan Amir Hamzah. Pasangan yang didukung Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Demokrat itu, ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai terpilih dengan perolehan 66.731 suara.

Tapi yang menyedihkan sang wali kota terpilih Juliadi sudah berpulang menghadap ilahi. Almarhum meninggal dunia karena COVID-19 pada 10 Februari 2021 lalu, atau dua pekan sebelum dilantik. Jadi hanya Amir Hamzah yang akan dilantik hari ini.

3. Darma Wijaya-Adlin Umar (Serdang Bedagai)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniDarma Wijaya dan H.Adlin Umar Yusri Tambunan (Dok.IDN Times/istimewa)

Darma Wijaya-Adlin Umar ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk Kabupaten Serdang Bedagai. Darma-Adlin meraih total 225.869 suara (76,3 persen) dari hasil rekapitulasi KPU Sergai.

Mereka mengalah Soekirman yang berpasangan dengan Tengku Ryan Novandi. Pasangan yang menyebut dirinya Beriman Trendi.

Tak tanggung 12 partai digandeng mereka. Mulai dari partai pengusung yakni PDIP, Gerindra, PKB, Hanura, Golkar, PPP dan Demokrat yang memiliki 33 kursi dari total 45 kursi di DPRD Sergai. Selain itu juga didukung tiga partai tanpa kursi yakni Gelora, Perindo dan PSI.

Darma Wijaya tercatat sebagai Wakil Bupati Sergai petahana. Sementara Adlin Umar adalah mantan anggota DPRD dan juga menjabat Ketua GP Ansor Sumut.

4. Surya-Taufik Zainal Abidin (Asahan)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniDok. IDN Times/IStimewa

Pasangan Surya dan Taufik Zainal Abidin Siregar ditetapkan menjadi Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Asahan. Mereka perolehan suara terbesar dalam Pilkada Asahan tahun 2020 dengan 139.005 suara.

Pasangan ini didukung oleh 6 partai politik yakni Partai Golkar, PPP, PAN, Partai Demokrat, PKPI, dan Perindo.

Sebelumnya hasil Pilkada Asahan tahun 2020 sempat digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK) yang diajukan oleh pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Asahan nomor urut 1, Brigjen TNI (purn) Nurajizah dan Hendri Siregar. Namun MK menggugurkan perkara sengketa Pilkada tersebut.

Surya sendiri merupakan bupati petahana setelah menggantikan Taufan Gama Simatupang yang meninggal dunia. Sementara Taufik Zainal Abidin Siregar sebelumnya menjabat Sekdakab Asahan.

5. M Syahrial-Waris Thalib (Tanjungbalai)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniPaslon Pilkada Tanjung Balai Syahrial-Waris (Facebook Syahrial-Waris)

KPU Tanjungbalai resmi menetapkan pasangan Muhammad Syahrial - Waris Thalib sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai terpilih. Penetapan dilakukan 20 Februari 2021.

Pilkada Tanjungbalai tahun 2020 sempat digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK) yang diajukan oleh pasangan calon Wali Kota - Wakil Wali Kota Tanjungbalai nomor urut 1, Eka Hadi Sucipto dan Gustami. Namun MK menggugurkan perkara sengketa

KPU menyatakan, pasangan ini menang dengan perolehan suara dari tiga kontestan dengan jumlah 35.403 suara.

Syahrial-Waris didukung oleh 6 partai politik yakni, Partai Golkar, Gerindra, PDIP, PKS, Demokrat, dan Berkarya. Sementara pasangan Eka Hadi Sucipto, SE-Gustami S.sos diusung 4 partai politik yaitu, Partai PKB, Berkarya, PPP, Nasdem.

Syahrial merupakan Wali Kota petahana. Dia berpasangan dengan Ismail sebelumnya saat maju dari jalur perseorangan. Sementara Waris merupakan Camat Datuk Bandar, salah satu kecamatan di Tanjungbalai.

Baca Juga: Gladi Resik Pelantikan Wali Kota Medan, Begini Gaya Bobby-Kahiyang 

6. Jamaluddin Pohan-Pantas Maruba Lumbantobing (Sibolga)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniJamaluddin Pohan-Pantas meraih suara terbanyak Pilkada Sibolga (Dok.IDN Times/istimewa)

Pasangan Jamaluddin Pohan dan Pantas Maruba Lumbantobing ditetapkan KPU sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga terpilih. Ada pun perolehan suara yang diraih pasangan Jamal-Pantas sebanyak 27.494 suara. Mereka didukung partai pendukung, Partai NasDem, Gerindra, Perindo, Demokrat, dan PKS.

Jamaluddin sebelumnya menjabat Wakil Bupati Tapteng. Sementara Pantas sebelumnya menjabat anggota DPRD Sibolga.

7. Franch Bernhard Tumanggor-Mutsyuhito Solin (Pakpak Bharat)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniFranc Bernhard Tumanggor dan Musyohito Solin (Dok.IDN Times/istimewa)

Franch Bernhard Tumanggor yang berpasangan dengan Mutsyuhito Solin ditetapkan KPU sebagai kepala daerah Pakpak Bharat terpilih. Mereka berhasil meraup 18.348 suara.

Mereka mengalahkan pasangan Sonni Berutu dan Ramlan Boang Manalu yang meraih 13.067

Untuk diketahui, Franc Bernhard Tumanggor merupakan anak dari MP Tumanggor yang merupakan mantan Bupati Dairi dua periode. Franc juga merupakan Anggota DPRD Sumut dari Golkar. Sementara tandemnya, Mutsyuhito Solin merupakan akademisi. Dia adalah pengampu di Universitas Negeri Medan. Dia juga pernah menjabat sebagai Dewan Pendidikan Sumut.

Mereka didukung sejumlah partai besar seperti PDIP, Golkar, Nasdem dan lainnya. Koalisi yang cukup gemuk.

9. Dolly Putra Parlindungan Pasaribu-Rasyid Assaf Dongoran (Tapanuli Selatan)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniDolly Putra-Rasyid menangi Pilkada Tapsel (Dok.IDN Times/istimewa)

Dolly Putra Parlindungan Pasaribu-Rasyid Assaf Dongoran sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih masa bakti 2021-2024. Mereka meraih 94.717 suara.

Dolly-Rasyid didukung tujuh parpol yakni PDIP, Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, PKB, PPP dan PAN, serta didukung lima parpol nonkursi yakni PKS, Partai Perindo, Berkarya, PBB dan Partai Gelora.

Dolly Putra Parlindungan Pasaribu merupakan anak dari almarhum Panusunan Pasaribu, Bupati Tapsel periode 1995-2001. Dia sebelumnya menjabat Anggota DPRD Tapsel.

Sementara Rasyid bergerak di bidang kelembagaan dan lulusan Master Sains lulusan Universitas Sumatera Utara (USU). Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ini berpengalaman di bidang lingkungan hidup, perkebunan dan kehutanan dan mengikuti lembaga internasional. 

9. Hendriyanto Sitorus-Samsul Tanjung (Labura)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari Iniinstagram/hendriyanto_sitorus

Pasangan Hendriyanto Sitorus dan Samsul Tanjung menjadi bupati dan wakil bupati terpilih yang ditetapkan KPU 21 Januari lalu. Mereka mengungguli empat pasangan calon lainnya. Hendriyanto-Samsul didukung empat partai yaitu Hanura (6 kursi), PAN (2 kursi), serta PBB dan PPP masing-masing satu kursi. Koalisi ini terbilang gemuk ketimbang calon lainnya.

Hendriyanto sebelumnya berstatus anggota DPRD Labura. Sementara Samsul Tanjung adalah Camat Kualuhhulu dan juga  Ketua PD Al Jam’iyatul Washliyah Labura.

10. Poltak Sitorus-Tonny Simanjuntak (Toba)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari Iniinstagram/poltaksitorus_official

Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Toba terpilih yang ditetapkan adalah pasangan Poltak Sitorus dan Tonny Simanjuntak.  Pasangan ini meraih 63.945 suara. Mereka mengalahkan petahana pasangan Darwin Siagian-Hulman Sitorus meraih 41.949 suara.

Poltak-Tonny didukung tiga partai di Toba. Di antaranya PDIP, Perindo dan PKPI. Total 9 kursi yang mendukung.

Poltak tak berlatar birokrat dan juga bukan seorang politisi. Dia berlatar belakang pengusaha. Sementara wakilnya Tonny Simanjuntak sebelumnya menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Toba.

11. Dosmar Banjarnahor-Oloan P Nababan (Humbahas)

Mengenal 11 Kepala Daerah di Sumut yang  Dilantik Hari IniDosmar Banjarnahor-Oloan P Nababan memenangi Pilkada Humbahas (Dok.IDN Times/istimewa)

Dosmar Banjarnahor dan Oloan P Nababan ditetapkan sebagai Bupati dan wakil bupati Humbang Hasudutan terpilih. Mereka meraih 51.799 suara mengalahkan kolom kosong.

Dosmar berstatus calon petahana di Pilkada 2020 ini. Dia adalah Bupati Humbahas sejak 2016 didampingi Saut Parlindungan Simamora sebagai wakilnya.

Pada Pilkada 2020 ini, Dosmar menggandeng Oloan P. Nababan dan diusung oleh Partai Gerindra, PDIP, Golkar, Nasdem, Hanura, dan Demokrat. Oloan adalah mantan ajudan Edy Rahmayadi saat masih menjabat Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Baca Juga: Pesan Jokowi kepada Bobby Nasution Jelang Dilantik Jadi Wali Kota

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya