TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sungai Mezawa Meluap, Puluhan Rumah di Nias Direndam Banjir

Sumut diprediksi masih berpotensi hujan

Pemukiman di Kabupaten Nias terendam banjir. (Dok BNPB)

Nias, IDN Times – Sungai Mezawa di Kabupaten Nias, Sumatra Utara meluap, Minggu (24/10/2021). Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, ada 40 rumah yang terendam banjir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nias mendata rumah terdampak banjir berada di Dusun 3, Desa Tetehosi, Kecamatan Idano Gawo.

Baca Juga: Viral Video yang Singgung Suku Nias, Bupati Nias Barat: Itu Hoaks!

1. BPBD masih melakukan pendataan di lapangan

Ilustrasi banjir (IDN Times/Arief Rahmat)

Saat ini, BPBD setempat masih melakukan monitoring di lapangan.

“Kondisi saat ini cuaca di sekitar lokasi kejadian cerah. BPBD Kabupaten Nias melakukan monitoring dan berkoordinasi dengan pihak terkait serta melakukan persiapan untuk meninjau langsung lokasi terdampak,”  ungkap Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, dala, keterangan resminya, Senin (25/10/2021).

2. Kabupaten Nias memiliki potensi bahaya banjir dari sedang hingga tinggi

Ilustrasi Banjir. (IDN Times/Mardya Shakti)

Kajian InaRISK menunjukkan Kabupaten Nias memiliki potensi bahaya banjir pada tingkat sedang hingga tinggi yang berdampak pada enam kecamatan.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) turut mengeluarkan peringatan dini hujan lebat yang berpotensi menyebabkan banjir dan tanah longsor di wilayah pegunungan, lereng timur dan pesisir timur Sumatera Utara pada 24 Oktober 2021.

Adapun prakiraan cuaca tiga harian per 24 hingga 26 Oktober 2021 menunjukkan wilayah Provinsi Sumatera Utara berawan dan hujan ringan.

Baca Juga: Tiga Orang Meninggal Tertimbun Longsor di Sibolangit, Ini Identitasnya

Berita Terkini Lainnya