TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sumut Masuk 10 Besar Penyumbang Kasus COVID-19 Terbanyak di Indonesia

Saat ini sudah mencapai 1.287 kasus

Kusir andong menunggu calon penumpang di kawasan Malioboro. (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah)

Medan, IDN Times – Kasus COVID-19 di Sumatera Utara belum menunjukkan tren penurunan. Setiap hari kasus nya bertambah puluhan. Bahkan sesekali tembus di angka ratusan kasus dalam sehari.

Data yang dihimpun dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Sumatera Utara, ada peningkatan 55 orang hingga Rabu (24/6) petang. Jumlah penderita COVID-19 hari ini totalnya mencapai1.287 orang.

Sementara, untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) jumlahnya mencapai 866 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ang tengah dirawat sebanyak 199 orang.

Jumlah pasien meninggal bertambah 3 orang, menjadi 80 orang. Untuk pasien yang sembuh bertambah 8 orang menjadi 273 orang.

Baca Juga: [UPDATE] Meroket Lagi! Positif COVID-19 di Sumut Naik 117 Kasus

1. Sumut peringkat 10 terbanyak penyumbang kasus di Indonesia

Ilustrasi COVID-19 (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Sumut termasuk provinsi yang cukup konsisten dalam peningkatan kasus per harinya. Bahkan, data yang dihimpun dari laman resmi covid19.go.id, Sumut masuk dalam 10 besar provinsi dengan penyumbang kasus terbanyak.

Peringkat pertama masih ditempati oleh DKI Jakarta dengan 10.250 kasus dari total di Indonesia sebanyak 49.009 kasus (data 23 Juni 2020). Diikuti Jatim dengan 10.115 kasus, Sulsel 4.062 kasus, Jabar dengan 2.901 kasus, Jateng 2.766 kasus.

Kemuian Kalsel 2.685 kasus, Sumsel 1.855 kasus, Papua 1.495 kasus, Banten 1.373 kasus dan Sumatera Utara 1.232 kasus.

2. Medan masih setia bertengger di posisi pertama penyumbang kasus terbanyak di Sumut

ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

Di Sumatera Utara, Kota Medan masih setia menduduki peringkat pertama dengan jumlah kasus terbanyak. Tercatat, ada 832 kasus di Medan dilansir dari laman covid19sumutprov.go.id. Diikuti oleh Deli Serdang dengan 162 kasus, Simalungun 67 kasus, Pematang Siantar 54 kasus, Binjai 21 kasus dan Karo 20 kasus.

Seluruh Kota Medan pun sudah ditetapkan sebagai zona merah. Pun sudah ditetapkan zona merah, masih banyak warga yang tidak memiliki kesadaran betapa pentingnya menjalankan protokol kesehatan.

Masih banyak yang tidak menggunakan masker, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan untuk menjaga jarak aman dengan orang lain.

"Kami mengingatkan kepada masyarakat bahwa menjaga jarak adalah kunci bagi kita untuk mencegah penularan virus ini. Oleh karena itu pastikan kita mampu menjaga jarak dalam setiap aktifitas sosial kita, termasuk memakai masker,” ujar Juru Bicara GTPP COVID-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah , Rabu petang.

Baca Juga: Geger Makhluk Misterius Pengisap Darah di Taput, Ratusan Ternak Mati 

Berita Terkini Lainnya