TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menegangkan! Wanita Honorer Satlantas Gagalkan Perampokan di Pakam

Sempat terlibat aksi kejar-kejaran

Sri yang berhasil menggagalkan perampok yang merampas dompet miliknya, Selasa (11/10) (Istimewa)

Deli Serdang, IDN Times – Cerita menegangkan datang dari Kabupaten Deli Serdang. Seorang perempuan dirampok oleh tiga orang saat berkendara di Jalan Lintas Medan-Lubuk Pakam, Selasa (10/3).

Korbannya adalah Sri Endah Pujiani. Perempuan 27 tahun yang sehari-hari bekerja sebagai pegawai honorer di Sat Lantas Polresta Deli Serdang.

Dompet korban sempat berhasil diambil perampok. Namun aksi itu akhirnya gagal dan pelaku ditangkap.

Baca Juga: 2 Lagi Tersangka Perampokan Mobil Truk di Simalungun Diringkus

1. Sri dirampok saat berangkat kerja

Para pelaku perampokan yang merampas dompet Sri (Istimewa)

Perampokan yang dialami Sri bermula saat dia berangkat kerja, sekira pukul 05.30 WIB. Dia melintas di Jalan Medan – Lubuk Pakam .

Saat itu, dia diadang tiga pelaku masing-masing berinisial DG, 20; AP,18 da n JS, 14. Mereka adalah warga Kabupaten Deli Serdang.

“Sesampainya di lokasi kejadian, korban berselisih dengan tiga tersangka yang mengendarai sepeda motor RX King Hitam. Mereka langsung memutar arah dan mengikuti korban dari belakang,” ujar Kapolsek Lubuk Pakam, AKP Firdaus Kemit, Rabu (11/3).

2. Para perampok memepet sepeda motor Sri dan merampas dompet

Foto hanya ilustrasi. (telitec.com)

Para perampok yang masih berusia belia itu, memepet sepeda motor korban. Dengan kenekatannya mereka langsung merampas dompet korban yang ditaruh di kap depan sepeda motor.

Sri yang sadar dompetnya diambil langsung bertindak. Aksi kejar-kejaran pun terjadi.

Baca Juga: Perampok Bersenjata Api Teror Siantar, Polisi Sulit Lidik Tanpa CCTV

Berita Terkini Lainnya