TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polisi Menyamar Jadi Pembeli, Spesialis Pencuri Mobil Diringkus

Laporan warga yang kehilangan mobil di samping rumah

Dok.IDN Times/istimewa

Medan, IDN Times - Tim Penanganan Gangguan Khusus (Pegasus) Polsek Sunggal mengungkap kasus spesialis pencurian mobil. Seorang pelaku pencurian, penadah dan empat unit mobil juga berhasil diamankan dalam pengungkapan kasus tersebut. Mereka ditangkap dari dua lokasi berbeda.

Kapolsek Sunggal, Kompol Yasir Ahmadi menjelaskan, pengungkapan berdasarkan laporan dari dua korban yakni Parlindungan Ginting (45) warga Jalan Starban Besar, Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Deliserdang awal Agustus lalu. Berikutnya, Ngatur Merata Surbakti, warga Jalan Setia Indah, Desa Sunggal Kanan, Kecamatan Sunggal.

“Keduanya mengaku kehilangan mobil yang diparkir di samping rumah. Ketahuannya waktu Subuh,” kata Yasir, Selasa (20/8).

Baca Juga: Ketiga Kalinya Dalam 2 Bulan Komplotan Pencuri 'Becak Hantu' Diringkus

1. Pelaku ditangkap saat menjual mobil curian

Dok.IDN Times/istimewa

Menindaklanjuti laporan korban, Tim Pegasus lantas turun ke lokasi kejadian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk memburu pelaku. Hasil serangkaian penyelidikan, tim mendapat informasi pelaku Arif Budiman Ginting alias Ari Tato akan menjual mobil hasil curian di Desa Janjung Gunung, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

“Tim lalu bergerak ke lokasi dengan berpura-pura menjadi pembeli. Tapi, pelaku berusaha kabur saat ditangkap sehingga kita terpaksa menembak kedua kakinya," jelas Yasir.

2. Polisi turut menyita empat unit mobil dari pelaku

pexels.com/Mike Bird

Selain pelaku, sambung Yasir, tim turut menyita satu unit mobil pik-up L300 warna hitam dari lokasi. Saat diinterogasi, pelaku mengaku bahwa dia ada menyimpan satu unit mobil pick up L300 warna putih di kebun sawit di Desa Namo Terasi, Kota Binjai.

Polisi kemudian menginterogasi pelaku untuk mengembangkan kasus ini. Lagi-lagi, petugas berhasil mengamankan satu unit pik-up L300 warna putih yang disimpan di kebun sawit milik warga di Desa Namo Terasi, Kota Binjai. Tim lalu bergerak untuk menjemput mobil tersebut.

"Tak cuma itu, kita turut mengamankan satu unit mobil Toyota Kijang yang disimpan pelaku di ladang tebu milik PTPN II di Desa Sei Mencirim. Pelaku juga mengaku ada mencuri mobil Suzuki Katana dan dijualnya seharga Rp 6 juta kepada pelaku Darman," ungkap Yasir.

Baca Juga: Diduga Galian C Ilegal, 2 Eskavator Tanpa Pemilik dan Operator Disita

Berita Terkini Lainnya