TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Berminat Jadi PNS! Ini Formasi Yang Dibutuhkan di Binjai

Ayo buruan ikuti seleksinya

Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Binjai Rahmad Fauzi (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Binjai, IDN Times - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Binjai, Sumatera Utara, memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik yang ingin menjadi abdi negara. Hal ini sempat diutarakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Binjai Rahmad Fauzi. Ada 22 formasi yang dibuka untuk CPNS 2021.

"Dari 22 formasi CPNS, 10 di antaranya untuk tenaga medis. 11 lagi tenaga administrasi formasi CPNS 2021," ujarnya, Senin (5/7/2021). Informasi CPNS diumumkan sesuai dengan Pengumuman Wali Kota Binjai Nomor 813-5041.

Baca Juga: Seleksi CPNS dan PPPK Dibuka di Medan, Ini Formasi dan Cara Daftarnya

1. Miliki nilai tinggi, penyandang disabilitas miliki peluang

Kantor Pemerintahan Kota (Pemko) Binjai (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Seorang penyandang disabilitas menjadi PNS pada tahun 2020. Kini, PNS tersebut ditempatkan di Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah.

Nah, tahun 2021, Pemerintah Kota Binjai juga membuka kesempatan kepada mereka yang menyandang disabilitas.

"Ada satu formasi diberikan untuk penyandang disabilitas. Untuk yang cumlaude atau nilai terbaik, tahun ini tidak ada," katanya.

2. Butuh informasi, bisa cek melalui website Pemko Binjai

korpri.id

Fauzi menambahkan, BKD Binjai juga sudah mengumumkan informasi CPNS sudah ditampilkan di website Pemko Binjai. Bahkan website SSCN pun sudah diumumkan.

Ujian sama dilakukan seperti tahun sebelumnya. Peserta melewati ujian dengan menggunakan komputer. "Dan bisa dipantau langsung oleh peserta (hasilnya)," ujar dia.

3. Hati-hati calo, ujian kemungkinan akan dilakukan di BKN Medan

Ilustrasi ASN (ANTARA FOTO/Akbar Aprilio)

Meski demikian, Badan Kepegawaian Daerah Kota Binjai belum mengetahui secara persis pelaksanaan ujian dimana dan waktunya kapan. Namun, pelaksanaan ujian kemungkinan digelar di Gedung Regional VI BKN Medan, Jalan TB Simatupang, Medan Sunggal.

Dia menambahkan, masyarakat jangan percaya kepada oknum siapapun yang tak bertanggung jawab dalam pelaksanaan CPNS mampu meloloskan. "Kepada masyarakat yang ingin mencoba test ujian CPNS, jangan percaya pada pihak manapun yang menyatakan bisa masuk PNS. Tidak ada lagi main mata, betul-betul bersih. Silahkan berkompetisi dalam pelaksanaan ujian dan ini semua gratis, tidak ada pungutan dalam bentuk apapun," seru dia.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS Polri Dibuka, Ini Syarat-syarat dan Caranya

Berita Terkini Lainnya