TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bangga, Atlet Lempar Lembing Asal Binjai Raih Medali Perak SEA Games

Pernah sabet medali emas di PON Papua

Abdul Hafiz, atlet asal Kota Binjai, cabang olahraga lempar lembing peraih mendali perak Sea Games (IDN Times/ istimewa)

Binjai, IDN Times - Bikin bangga! Abdul Hafiz, Atlet asal Kota Binjai  Cabang Olahraga (Cabor) lempar lembing  putra yang mengkuti SEA Games ke-31 di Hanoi, National Sport Komplex, Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam berhasil menyabet medali Perak.

Kendati demikian, pria kelahiran 14 Agustus 1996 itu belum cukup puas dengan perolehan Medali perak yang diraihnya. Lemparan Abdul Hafiz yang mencapai 70,58 meter menurutnya tak lebih baik dari saat meraih emas pada PON Papuan 2021 dengan lemparan sejauh 71,03 meter.

"Ini Sea Games ketiga saya, dan tiga kali perak. Kecewa juga karena hanya beberapa centi saja, padahal sebelumnya memimpin," sesal Hafiz.

Baca Juga: Begini Cara Mendaftar AHM Best Student,  Total Hadiah Rp106 Juta

1. Abdul Hafiz sebut sejumlah faktor saat bertanding

Abdul Hafiz, atlet asal Kota Binjai, cabang olahraga lempar lembing peraih mendali perak Sea Games (IDN Times/ istimewa)

Dari enam kali kesempatan melempar yang diberikan, Hafiz mencatatkan raihan lemparan terbaiknya di kesempatan keempat, yang membuatnya unggul dari tuan rumah. Namun, pada kesempatan yang sama atlet Vietnam Nguyen Hoai Van berhasil mencatatkan angka lebih tinggi, yaitu 70,87 meter.

"Beberapa teknik di awal-awal itu masih belum terlalu dapat speed-nya, kenapa bisa seperti gitu, padahal pemanasan saya juga sudah dapat, tapi pas di lemparan pertama, kedua, ketiga itu seperti enggak keluar speed-nya," kata Hafiz.

"Ada salah satu teknik yang saya ubah memang di lemparan keempat dari teknik pegangan atau grip itu sendiri, di situ saya baru dapat 70. Stabilnya dari awal-awal sampai akhir mungkin di 67," ujarnya menambahkan.

Hafiz pun bertekad untuk membalaskan keinginannya jika diberi kesempatan  mengikuti SEA Games ke-32 di Kamboja pada 2023 mendatang.

2. Pemerintah Kota Binjai akan berikan Apresiasi untuk Abdul Hafiz

Pelempar lembing Sumatera Utara Abd Hafiz mengikuti nomor Final Lempar Lembing PON XX Papua di Stadion Atletik, Mimika Sport Complex, Selasa (5/10/2021). (Dok.IDN Times/PB PON XX Papua)

Perolehan medali perak yang diraih pria asal Sumatera Utara itu, mendapat apresiasi dari Wali Kota Binjai, Amir Hamzah beserta seluruh jajaran atas karena telah membawa nama Kota kelahirannya dalam ajang-ajang bergengsi.

Sebelumnya Abdul Hafiz sempat menyabet medali emas pada PON XX Papua 2021 lalu dengan mencatatkan lemparan sejauh 71,03 meter.

Selain menjadi penyumbang emas, atlet asal Binjai ini juga memecahkan rekor PON terdahulu atas nama Agustinus Mahuse dengan jarak 68.81 meter yang juga menjadi lawannya pada cabang yang sama.

Baca Juga: 42 Pemain Ikuti Seleksi Perdana PSMS, Putu Gede: 14 Mei Diumumkan

Berita Terkini Lainnya