TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Antisipasi Pergerakan Warga di Langkat, Ini yang Dilakukan Polisi-TNI

Pengamanan libatkan personil Polri, TNI dan Dinas Terkait

Apel gelar pasukan antisipasi aktifitas warga di Kabupaten Langkat (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Langkat, IDN Times - Kepolisian Resort Langkat melaksanakan giat apel pengamanan Natal dan tahun baru 2022, dipusatkan di halaman Jananuraga Mapolres Langkat, Jumat (31/12/2021).

Giat apel pasukan pengamanan Natal dan tahun baru diikuti personel jajaran Polres Langkat, TNI (Kodim 0203 Langkat, Marinir Tangkah Lagan), Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja.

1. Seluruh personil terlibat diharuskan bersikap humanis

Apel gelar pasukan antisipasi aktifitas warga di Kabupaten Langkat (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok dalam arahanya menyampaikan, kepada seluruh personel menjalankan tugas sesuai SOP yang telah diterapkan.

Seluruh personel diharuskan bersikap humanis dan jangan bersikap arogan, dan yang paling penting personel harus meminimalisir pergerakan masyarakat menuju Kota Medan.

"Sesuai arahan pimpinan, Bapak Kapoldasu seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan harus mengedepankan sikap humanis dan hindarkan perlakuan arogan, serta berikan pelayanan semaksimal mungkin untuk menciptakan rasa nyaman dan kondusifitas di masyarakat," kata Kapolres.

2. Meminimalisir pergerakan masyarakat menuju Kota Medan

Rekayasa jalur lalu lintas yang dilakukan pihak kepolisian Polres Langkat (IDN Times/ Bambang suhandoko)

Lebih lanjut dikatakan Kapolres kebijakan meminimalisir pergerakan masyarakat kearah kota Medan dilakukan untuk menghindari mobilitas masyarakat yang sifatnya tidak urgen, kepada masyarakat maupun kendaraan yang  hendak melintas bersifat sosial seperti ambulance, angkutan sembako, angkutan bahan bakar minyak, dapat diberikan kelonggaran untuk melintas.

"Untuk diketahui bersama dibeberapa titik lokasi wilayah tertentu telah dilakukan rekayasa Lalu lintas sehingga seluruh personel yang terlibat harus memahami situasi kondisi jalan yang akan dilalui masyarakat," jelas Kapolres.

Baca Juga: 8 Kemarahan Edy Rahmayadi yang Viral di Jagat Maya

Berita Terkini Lainnya