TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ketua DPRD Binjai: Pembinaan Kebudayaan Daerah Penting Dilakukan

Ada 18 etnis di Kota Binjai

Kegiatan Pembinaan Komunitas Etnis Batak Toba yang diselenggarakan di Sekretariat Forum Dos Roha Binjai, Jumat (26/11/2021). (Dok. IDN Times)

Binjai, IDN Times - Keragaman adat budaya daerah dari berbagai etnis, diharapkan akan memperkaya kebudayaan nasional. Sehingga pembinaan kebudayaan daerah sangat penting untuk dilakukan.

"Tidak hanya aspek sosial budaya, pembinaan juga harus dilakukan di sektor pendidikan," ujar Ketua DPRD Binjai, Noor Sri Syah Alam Putra dalam Kegiatan Pembinaan Komunitas Etnis Batak Toba yang diselenggarakan di Sekretariat Forum Dos Roha Binjai, Jumat (26/11/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Kesbangpol Linmas Pemko Binjai , Tengku Syarifuddin, Ketua Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) Binjai, Mahyadi Chaniago, Ketua Forum Dos Roha Binjai, Martin Hasibuan dan perwakilan dari 18 etnis kota Binjai.

Baca Juga: Polres Dairi Tetapkan 9 Tersangka Perusak Kotak Suara Pilkades

1. Ada 18 etnis di Kota Binjai

Kegiatan Pembinaan Komunitas Etnis Batak Toba yang diselenggarakan di Sekretariat Forum Dos Roha Binjai, Jumat (26/11/2021). (Dok. IDN Times)

Noor Sri Syah Alam mengaku, dalam rancangan RAPBD Binjai tahun 2022, pihaknya akan menambahkan jumlah anggaran di Dinas Pariwisata dan Dinas Pendidikan Binjai untuk mendukung kemajuan etnis-etnis di Kota Binjai yang berjumlah 18 etnis.

Ia berharap, Forum Dos Roha bisa lebih meningkatkan kegiatan seni dan budaya dari etnis Batak Toba di Binjai .

2. Kesbangpol akan menginisiasi adanya program Bimbingan Belajar

Kegiatan Pembinaan Komunitas Etnis Batak Toba yang diselenggarakan di Sekretariat Forum Dos Roha Binjai, Jumat (26/11/2021). (Dok. IDN Times)

Hal senada disampaikan oleh Kepala Kesbangpol Tengku Syarifuddin. Sebagai bentuk pembinaan dan pengembangan Sumber Daya Manusia terutama di kalangan etnis etnis diBinjai.

Pihaknya akan menginisiasi adanya program Bimbingan Belajar bagi warga yang tidak mampu terutama warga masyarakat yang bernaung di bawah forum forum komunitas etnis.

"Kesbangpol saat ini sedang menyiapkan tutor-tutor profesional untuk suksesnya program tersebut," jelasnya. 

Baca Juga: Selisih Satu Suara, Pilkades di Kabupaten Dairi Ricuh

Berita Terkini Lainnya