TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Menenangkan Bayi yang Menangis, Harus Sabar!

Bayi biasanya menangis karena merasa tak nyaman

ilustrasi bayi rewel (pexels.com/@Laura_Garcia)

Para orangtua biasanya sudah sangat terbiasa saat mendengar bayinya menangis pada waktu-waktu tertentu. Biasanya memang bayi yang menangis diakibatkan karena banyak sekali faktor, sehingga penyebabnya bisa berbeda-beda pada setiap waktunya nanti.

Orangtua akan merasa tak tega apabila terus membiarkan bayi menangis terlalu lama, sehingga haruslah segera ditenangkan agar berhenti menangis. Sebaiknya lakukanlah beberapa cara berikut ini dalam menenangkan bayi agar nantinya mau untuk berhenti menangis dan bisa lebih tenang.

1. Digendong ke dekapan orangtuanya

ilustrasi menggendong bayi (pexels.com/@shvetsa)

Tips yang mungkin sering dilakukan oleh banyak orangtua dalam menenangkan anak-anaknya adalah dengan menggendong bayi. Bisa dibilang bahwa menggendong bayi merupakan cara paling efektif untuk membuatnya diam pada saat menangis nanti, sehingga tak terus menerus rewel.

Orangtua bisa berupaya menggendong dan membawa bayi ke dalam dekapan orangtuanya nanti. Justru melalui dekapan orangtua itulah nantinya bayi akan merasa sangat nyaman, sehingga nanti tidak akan terusik atau menangis lagi setelahnya.

Baca Juga: Kenapa Bayi Menangis Sesaat setelah Dilahirkan?

2. Mencari tahu sumber dari rasa tak nyamannya

ilustrasi popok bayi (unsplash.com/@photographybyharry)

Bayi yang menangis tentu tidaklah tanpa alasan, sebab biasanya ada alasan tersendiri mengapa bayi bisa menangis. Tangisan yang diutarakan oleh bayi bisa disebabkan karena banyak sekali faktor, seperti misalnya popok yang sudah penuh, haus, lapar, kegerahan, banyak nyamuk, dan lain sebagainya.

Orangtua harus benar-benar cermat menemukan sumber dari rasa tak nyaman dari bayinya. Jangan sampai hanya berpikir pendek bahwa bayi merasa tak nyaman karena haus atau popoknya penuh semata, sebab penyebabnya juga sangatlah beragam dan bisa berbeda-beda.

3. Memijat lembut tubuh bayi

ilustrasi anak bayi (unsplash.com/@suuthe)

Bukan hanya orang dewasa saja yang ternyata membutuhkan rileksasi pada bagian tubuhnya, namun bayi juga demikian. Pada dasarnya memang bayi juga membutuhkan rileksasi yang diberikan pada beberapa titik tubuhnya, sehingga tetap merasa nyaman dan anteng.

Jika orangtua melihat bahwa bayinya terus menangis karena rasa tak nyaman maka berikanlah pijatan yang lembut pada beberapa area tubuh bayi. Cara ini cukup efektif untuk membantu memberikan rileksasi dan kenyamanan agar nantinya bayi bisa berhenti untuk menangis lagi.

4. Menenangkan bayi dengan suara lembut

ilustrasi ibu dan bayi (pexels.com/@Yan_Krukov)

Orangtua perlu memahami bahwa sebetulnya bayi sangat ingat betul suara yang dimiliki oleh orangtuanya. Meski mungkin bayi belum bisa mengekspresikan apa pun melalui ucapan, namun bayi bisa menyadari bahwa ada orangtua di sekitarnya.

Suara lembut yang diucapkan pada bayi sebetulnya bisa menjadi penenang alami yang membuat bayi berhenti menangis. Inilah yang juga akan membuat bayi menjadi lebih tenang dan tidak mudah rewel, sebab sudah mendengar suara lembut dari orangtuanya.

Baca Juga: 5 Tips Menggendong Bayi Baru Lahir, Newbie Wajib Terapkan

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya