6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza Andika

Ada yang berhasil bawa Persija juara liga

Medan, IDN Times- Kompetisi Liga 1 2022/2023 baru saja selesai. Namun klub-klub sudah berburu pemain baru. Teranyar Firza Andika, pemain asal Medan yang resmi direkrut Persija Jakarta.

Namun Firza bukan pemain pertama asal Medan yang direkrut Macan Kemayoran, julukan Persija. Berikut deretan pemain Medan yang pernah memperkuat Persija.

1. Muhammad Halim

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza AndikaM Halim pernah memperkuat Persija di musim 1999/2000 (IDN Times/Doni Hermawan)

Siapa tak kenal Muhammad Halim. Dia adalah salah satu kiper legendaris di Medan. Sebelum eranya Sahari Gultom dan Markus Horisson, PSMS punya M Halim.

Selain PSMS, Halim pernah memperkuat klub-klub raksasa. Persija, Persib hingga Persebaya. MH bergabung dengan Persija tahun musim 1999-2000. Menariknya semusim sebelumnya pria yang kini menjadi pelatih kiper ini memperkuat Persib, rivalnya Persija. 

2. Aulia Siregar

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza AndikaMantan pemain PSMS dan Persija, Aulia Siregar (IDN Times/Doni Hermawan)

Aulia Siregar adalah salah satu bek PSMS yang terkenal di masanya. Dia dikenal dengan permainan keras dan lugasnya. 

Namun sebelum memperkuat PSMS, pemain kelahiran 9 Maret 1975 ini pernah memperkuat Persija Jakarta. Dia memperkuat Macan Kemayoran di paruh musim 1994/1995 usai memperkuat PSDS. Aulia muda tak banyak dapat kesempatan bermain. Dia kembali ke Medan dengan memperkuat Medan Jaya sebelum akhirnya gabung PSMS.

3. Khair Rifo

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza AndikaKhair Rifo (instagram/khairrifo17)

Khair Rifo juga pemain pemain Medan yang populer saat memperkuat Persija. Itu setelah pemain kelahiran 1 Oktober 1972 itu.

Pemain bertubuh kurus tinggi dengan ciri khas rambut gondrongnya itu awalnya memperkuat PSMS 1992 sampai 1997. Sebelum ke Persija dia juga lebih dulu memperkuat Persib dan Semen Padang. Musim 1999 sampai 2001, Khair Rifo menjadi pemain andalan Persija. Bahkan ia sukses membawa Persija Jakarta meraih gelar juara Liga Indonesia tahun 2001.

Baca Juga: Sebelum Persija, Ini 4 Klub yang Pernah Dibela Firza Andika

4. M Yasir

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza AndikaMuhammad Yasir (instagram/m_yasir_31)

Medan tak pernah ada habisnya urusan kiper andal. Muhammad Yasir adalah salah satunya. Uniknya, Yasir adalah pemain asal Medan yang tak pernah perkuat PSMS Medan. Namun ia pernah memperkuat tim-tim besar.

Salah satunya Persija Jakarta yang diperkuatnya di musim 2009/2010. Itu setelah Yasir memperkuat Persikota dan Arema. Memang kiper 13 Januari 1985 itu bukan kiper utama namun beberapa kali ia membuat momen penting.

Salah satunya saat momen laga kontra Sriwijaya. Saat itu Yasir menggagalkan momen tendangan penalti Kayamba Gumbs. Sebelumnya Yasir juga pernah mengikuti pemusatan latihan timnas U-23 tahun 2007.

5. Riko Simanjuntak

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza Andikapotret Riko Simanjuntak (instagram.com/Riko.smnjuntak)

Riko menjadi pemain asal Medan yang terlama memperkuat Persija. Pertama kali bergabung dengan Persija Jakarta pada 2017. Pemain kelahiran Pematangsiantar ini membuat Persija kepincut setelah dua musim memperkuat Semen Padang.

Riko sukses membawa Persija juara Liga 1 2018. Performanya di Persija membuat Riko memperkuat timnas dalam beberapa kesempatan. Kini sudah lima musim mantan winger PSMS ini bergabung di Persija.

6. Rachmad Hidayat

6 Pemain Medan yang Pernah Perkuat Persija Sebelum Firza AndikaRachmad Hidayat mengenakan kostum Persija yang dilelangnya. (Dok www.instagram.com/rachmad_hidayat99)

Rachmad Hidayat juga jadi jadi salah satu pemain Medan yang pernah bergabung dengan Macan Kemayoran. Transfer itu terjadi di Liga 1 2019. Rachmad bergabung di putaran kedua setelah putaran pertama memperkuat Bhayangkara FC.

Ketika itu Rachmad bergabung sebagai bagian dari paket pertukaran Bruno Matos dari Persija ke Bhayangkara. Namun selama setengah musim Rachmad tak banyak turun bermain dan lebih banyak duduk di bangku cadangan. Eks pemain PSMS ini hanya tampil 11 kali dan bermain 604 menit.

Baca Juga: Manajemen PSMS Mulai Buru Pelatih, Ini Beberapa Prediksi Kandidatnya

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya