TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Longsor di Sibolangit,  Gubernur Edy Lakukan Evaluasi dan Perbaikan

Kawasan Sibolangit sedang diperbaiki karena rawan

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi didampingi Kepala Dinas Kominfo Sumut Irman Oemar menjawab pertanyaan wartawan, di Rumah Dinas Gubernur Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan (Istimewa/IDN Times)

Medan, IDN Times – Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi buka suara terkait bencana longsor di ruas Jalan Jamin Ginting, KM 36 tepatnya di Tikungan PDAM Tirtanadi, Desa Sibolangit, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, 23 Oktober 2021 malam lalu. Dalam peristiwa itu, tiga orang meninggal dunia.

Baca Juga: Tiga Orang Meninggal Tertimbun Longsor di Sibolangit, Ini Identitasnya

1. Pemerintah tengah melakukan perbaikan ruas Jalan Jamin Ginting

Ilustrasi Daerah Rawan Longsor (IDN Times/Sukma Shakti)

Kata Edy, pihaknya sudah melakukan upaya perbaikan. Pengerjaannya juga dilakukan sebelum longsor terjadi.

"Longsor ini lah, ada perbaikan infrastruktur dari sini (Kota Medan) ke Berastagi (Kabupaten Karo). Jadi, belum sempurna, tiba hujan jadinya longsor,” kata Edy, Senin (25/10/2021).

Kejadian longsor yang sudah berulang kali ini sudah menjadi evaluasi Edy di jajarannya. Sehingga pihaknya melakukan perbaikan infrastruktur.

"Sedang kita tangani (perbaikan infrastruktur), bukan ditangani ke depan. Kita perluas jalan dan kita perkuat," ucap Edy.

2. Pihaknya juga tengah mencari solusi untuk pengaturan lalu lintas

Longsor yang terjadi di simpang PDAM, Sibolangit, Sabtu (23/10/2021). (instagram/poldasumaterautara)

Selama ini, ruas Jamin Ginting memang menjadi akses utama dari Medan menuju Kabupaten Karo. Truk-truk pengangkut logistik juga melintasinya. Saat akhir pekan, ruas ini padat karena banyak orang yang akan berwisata.

Pihak Pemprov Sumut tengah mencari solusi untuk pengaturan lalu lintas di sana. Memang menjadi dilema, jika harus menyetop truk yang membawa logistik dan bertepatan saat akhir pekan.

"Dilema ya, kalau truk itu. Karena membawa logistik. Satu membawa logistik dan satu lagi menurunkan logistik. Itu daerah pariwisata, terganggulah semuanya," sebut Edy.

"Nanti kita atur, apa kita terapkan ganjil genap. Kita evaluasi semua," ungkapnya.

Baca Juga: Longsor Sibolangit, Masih Ada Batu Besar yang Berpotensi Runtuh

Berita Terkini Lainnya