TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Danau Toba Masuk UGG, BPODT: Pelestarian Lingkungan Sangat Penting

16 geosites harus ditata dengan baik

Panorama Danau Toba dari Bukit Singgolom (IDN Times/Prayugo Utomo)

Medan, IDN Times – Pelestarian lingkungan menjadi hal yang sangat penting dilakukan di kawasan Danau Toba. Apalagi Danau vulkanik terbesar di dunia itu sudah ditetapkan oleh Dewan Eksekutif United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) pada sidang ke-209 sebagai UNESCO Global Geopark (UGG), Selasa 7 Juli 2020 di Paris, Prancis.

Toba berhasil menyabet UGG setelah penantian selama sembilan tahun sejak diusulkan sebagai UGG pertama kali pada tahun 2011.

Baca Juga: 10 Desa Wisata Digenjot, Kearifan Lokal Bakal Jadi Andalan Danau Toba

1. Masyarakat harus lestarikan alam Toba

Para peserta GFNY 2018 beradu cepat di jalur lingkar Samosir, Danau Toba (IDN Times/Prayugo Utomo)

Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Danau Toba Arie Prasetyo mengatakan, penetapan UGG harus sejalan dengan pelestarian alam. Itu pun tidak hanya bisa dilakukan oleh pemerintah saja.

“Pembangunan tidak hanya fisik saja. Ada aspek masyarakat di dalamnya. Kami berharap masyarakat juga ikut melestarikan lingkungan, keanekaragaman budaya dan lainnya,” ujar Arie, Sabtu (11/7/2020).

Selama ini, progres pembangunan di Danau Toba begitu masif. Terutama pada sisi infrastruktur.

2. Pengembangan geosites perlu keterlibatan masyarakat

Tiga rumah adat di Desa Meat yang dijadikan home stay (IDN Times/Prayugo Utomo)

Di Danau Toba, ada 16 geosites yang nantinya akan divalidasi 4 tahun lagi. Geosites yang tersebar di sejumlah kabupaten ini akan dikembangkan.

Kata Arie, perlu keterlibatan masyarakat dalam penembangan Geosites tersebut. “Ini akan dikembangkan dengan baik. Ini yang harus kita lakukan. Tidak hanya tugas pemerintah pusat. Tapi tugasnya pemerintah provinsi dan masyarakat untuk pengembangan geosites itu,” ungkapnya.

Baca Juga: Warga Terima Ganti Untung, Pembangunan Zona Otorita Toba Digenjot Lagi

Berita Terkini Lainnya