TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hipmi Sumut Dukung Gebrakan Bobby Promosikan Wisata Heritage Medan

Drifting di jalanan Lapangan Merdeka hingga fashion festival

Aksi drifting Akbar Rais bersama Wali Kota Medan, Bobby Nasution (Dok. Istimewa)

Medan, IDN Times-Beranda Kreatif gawean Pemko Medan yang digelar tiap pekan dikemas dengan konsep berbeda kemarin malam. Menampilkan fashion festival dan aksi drifting Akbar Rais, seorang drifter nasional dan internasional bersama Wali Kota Medan, Bobby Nasution di jalanan depan Balai Kota Medan, Minggu (31/7/2022) malam.

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Sumut menilai itu jadi upaya positif dalam memerkenalkan wisata heritage di sekitaran titik nol kota Medan.

“Kali ini walikota kita membuat sejarah baru di kota Medan sebagai kota pertama yang mempromosikan wisata heritage dengan cara drifting. Dan ini juga sejarah besar, karena Medan jadi kota yang out of the box,” terang Ketua Hipmi Sumut, Ade Jona Prasetyo, Selasa (2/8/2022).

Baca Juga: Kawasan Lapangan Merdeka Jadi Arena Drifting Akbar Rais dan Bobby

1. Konsep fashion festival juga buka peluang ekonomi kreatif di bidang fashion berkembang

Ketua Hipmi Sumut, Ade Jona dan Wali Kota Medan, Bobby Nasution (Dok.Istimewa)

Selain itu, Jona menambahkan, konsep Fashion Festival yang diadopsi dari demam Citayam Fashion Week juga tak kalah menariknya. Ini menurutnya jadi panggung anak Medan untuk mengembangkan minat dan bakatnya di bidang fashion.

“Lebih dari itu, para pelaku ekonomi kreatif juga diberi wadah untuk berkembang. Ini peluang yang sangat bagus untuk UMKM dan jalannya sudah dibukakan wali kota,” ujar Jona.

2. Apa yang sedang viral dipelajari dan diviralkan dengan cara sendiri

Ketua Hipmi Sumut, Ade Jona Prasetyo (Dok.Istimewa)

Karenanya, Jona menyarankan untuk warga Medan khususnya para pelaku UMKM untuk turut mendukung acara ini agar pasar produk fashion kota Medan semakin luas.

“Idenya bisa jadi pelajaran bersama. Apa yang sedang viral, kita viralkan juga dengan cara sendiri. Tentunya dengan bentuk positif supaya hasilnya juga positif,” terangnya.

Baca Juga: Mengenal Aulia Rachman, dari Medan Utara Jadi Wakil Wali Kota Medan 

Berita Terkini Lainnya