TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bobby Nasution Minta Ketua HIPMI Medan Terpilih Harus Benahi Internal

Muscab HIPMI Medan digelar hari Ini

Bobby Nasution memberikan suara pada Muscab BPC HIPMI Kota Medan, Jumat (27/10/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Medan, IDN Times -  Ryalsyah Putra dan Rahmad Paruhum Nasution bertarung menjadi Ketua Umum Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda (BPC HIPMI) Kota Medan. Nasib keduanya akan ditentukan pada Musyawarah Cabang (Muscab) yang digelar di Arya Duta Hotel, Jumat (27/10/2023).

Ketua Panitia Muscab HIPMI Medan, Yurial Arief Lubis menjelaskan Muscab hari ini adalah tahap akhir dari semua proses yang sudah dilalui. Pertama adalah pembukaan pendaftaran kandidat. Kedua, penetapan kandidat dan pencabutan nomor urut.

Ketiga, debat kandidat yang beberapa pekan lalu digelar di Ball Room Focal Point Medan. Terakhir, adalah pelaksanaan Muscab untuk memilih langsung kandidat Ketua Umum BPC HIPMI Medan.

“Semoga hari ini kita bisa membuat acara ini lebih optimal. Saya berpesan HIPMI ini bersaudara, banyak warna, boleh kita saling mengkritisi, tapi jangan ada perpecahan karena HIPMI ini hanya sebentar, kita perlu tetap kompak,” ujar saat memberi sambutan pada kegiantan ini.

Seremoni pembukaan ini dihadiri oleh Wali Kota Medan, Bobby Nasution, Ketua BPD HIPMI Sumut, Ade Jona Prasetyo dan jajaran pengurusnya, Ketua BPC HIPMI Medan, Palacheta S Subianto dan jajarannya, perwakilan BPP HIPMI, Polrestabes Medan, TNI, dan para undangan lainnya.

1. HIPMI Medan harus ambil peran dalam mendukung Indonesia Emas 2045

Bobby Nasution dan Ade Jona Prasetyo memberikan suara pada Muscab BPC HIPMI Kota Medan, Jumat (27/10/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Wali Kota Medan, Bobby Nasution dalam sambutannya menekankan bahwa HIPMI Medan harus punya peran positif dalam Pembangunan di Kota Medan.  

Menurutnya, Presiden RI Joko Widodo sudah mencanangkan cita-cita besar Indonesia Emas pada 2045. Salah satunya mendorong Indonesia masuk peringkat keempat sebagai kekuatan ekonomi dunia.

“Indonesia Emas artinya kita jadi negara maju, keluar dari pendapatan rendah. Pertanyaan berikutnya, Medan kontribusinya apa? HIPMI Medan kontribusinya apa?” tanya Bobby.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum BPP HIPMI ini mengajak para kader memahami bagaimana HIPMI ini berdiri dan bagaimana HIPMI ini berjalan.

“Harus diingat mau apapun partai dan warnanya, kalau mau besar perannya tidak cukup membesarkan diri sendiri, besarkan juga HIPMI. Ini yang perlu saya titipkan pada dua calon. Jika organisasi ini besar akan membesarkan seluruh anggota HIPMI juga,” terang Bobby.

Untuk bisa mencapai Indonesia Emas, Bobby mengajak HIPMI aktifkan kembali organisasinya untuk men-support pemerintah. HIPMI harus hadir untuk sama-sama menjalankan program-program yang ditetapkan Pemerintah.

“Siapapun yang terpilih, pertama internal HIPMI Medan harus diperbaiki, kedua eksternalnya HIPMI harus berkolaborasi. Terakhir tentunya untuk mencapai Indonesia Emas sumber daya manusianya, yang salah satunya dibina organisasi, harus hidup dan harus jalan. Mudah-mudahan yang terpilih bisa membawa HIPMI lebih baik lagi,” tegas suami dari Kahiyang Ayu ini.

Usai memberikan sambutan, Bobby Nasution memukul gong tanda dibukanya secara resmi Muscab HIPMI Medan. Selanjutnya Bobby, Ade Jona Prasetyo, S.F Yudha, dan Palacheta S Subianto langsung ke bilik suara untuk mencoblos kandidat Ketua Umum BPC HIPMI Medan pilihan mereka masing-masing.

2. HIPMI tidak bisa diintervensi siapapun

Pembukaan Muscab BPC HIPMI Kota Medan, Jumat (27/10/2023). (IDN Times/Arifin Al Alamudi)

Ketua BPD HIPMI Sumut, Ade Jona Prasetyo juga menyampaikan pesan yang tidak jauh berbeda. Ia menekankan bahwa Muscab HIPMI ini harus jauh dari intervensi siapapun yang berada di luar HIPMI. Ia berharap kandidat bertarung secara sehat, seperti apa yang sudah lakukan HIPMI selama ini.

“Saya tekankan gunakan cara-cara HIPMI karena HIPMI yang sekarang tidak bisa diintervensi oleh siapapun yang bukan kader HIPMI. Karena HIPMI menjunjung tinggi arti persahabatan dan persaudaraan,” jelasnnya.

Baca Juga: Cerita Billy dan Adit, Anak Medan Bikin Konten Parodi Caleg 

Berita Terkini Lainnya