TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bantu Warga Terdampak Corona, BKM Al Ikhlas Bikin ATM Beras

Warga bebas ambil beras secukupnya!

ATM Beras BKM Al Ikhlas Patumbak (Dok. IDN Times)

MEDAN, IDN Times - Pengurus BKM Al Ikhlas Kompleks Alam Patumbak Permai, Kecamatan Patumbak, Deli Serdang, Sumatera Utara meresmikan Rumah Lumbung Al Ikhlas dengan konsep Anjungan Beras Mandiri (ABM), Rabu (10/6).

Program ini tercetus untuk membantu warga yang terkena dampak COVID-19. Wakil Ketua BKM Al Ikhlas Hermanto Lubis mengatakan, konsep tersebut menyerupai pengambilan uang di ATM bank.

"Tapi di sini yang kita siapkan adalah beras. Warga bebas mengambil secukupnya," ujar Hermanto Lubis.

Baca Juga: [BREAKING] Plt Wali Kota Medan Diperiksa Polisi Terkait Anggaran MTQ

1. Akan tetap berlangsung meski pandemik sudah berlalu

ATM Beras BKM Al Ikhlas Patumbak (Dok. IDN Times)

Dijelaskan Hermanto, program ini akan terus dilaksanakan meski wabah corona sudah berlalu.

"Konsep kita adalah saling berbagi kepada warga yang kurang mampu. Setiap warga yang menyumbang beras kita siap mengelolanya," papar Hermanto Lubis yang didampingi pengurus lain Sofyan Gatot, Mis Suratno, Salamuddin dan Eko Susilo.

2. Sangat membantu pemerintah dalam upaya meringankan beban warga

https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn%3AANd9GcQ7ekJs_ln8dsbxp8bifMoexrgwCJyn6iooGMkHSnKW-dIz2rbi&usqp=CAU

Kepala Dusun VI Patumbak Wan Budi Barus mengapresiasi langkah yang dibuat BKM Al Ikhlas.

"Program ini sangat membantu pemerintah dalam upaya meringankan beban warga yang tidak mampu. Kami sangat mendukungnya," kata Budi yang pada kesempatan tersebut langsung menyumbang 50 Kg beras.

Baca Juga: [UPDATE] Meroket Lagi, Positif COVID-19 di Sumut Bertambah 88 Kasus

Berita Terkini Lainnya