Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng 

Beli kopi Chuseyo bisa dapat foto dan stiker idola K-Pop

Medan, IDN Times - Pengaruh budaya Korea kini menjamur di seluruh Indonesia. Tidak hanya musik KPop dan dramanya, masyarakat Indonesia pun tak mau ketinggalan dengan kuliner khas dari Negeri Ginseng ini.

Rasa makanan Korea ini juga cocok dengan lidah orang Indonesia. Dan ini juga dianggap sebagai peluang bagi para pebisnis dan masyarakat yang menyukai K-Pop untuk membuka usaha kafe ala Korea.

Salah satunya Kopi Chuseyo yang sering dijadikan tempat tongkrongan anak-anak K-Pop. Kafe ini memang kental akan nuansa K-Pop. Kafe ini juga sering mengadakan acara atau party yang berhubungan dengan Boy Band Korea. Seperti ulang tahun idola dan nonton bareng MV Idola yang baru saja dirilis serta nonton konser online.

Kopi Chuseyo berada Komplek OCBC no B90&B91, Jalan Ring Road, Asam Kumbang, Medan Selayang, Kota Medan. Penasaran seperti apa sih kafe ini? IDN Times mengulasnya untuk kamu.

1. Arti dari nama Kopi Chuseyo yang unik

Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng Teras depan cafe Kopi Chuseyo Medan (IDN Times/Karolina)

Konsep K-Pop idusung Chuseyo karena banyaknya anak-anak zaman sekarang yang menyukai K-Pop, terutama di kota Medan ini. Chuseyo menjadi tempat nongkrong anak –anak K-Pop juga sebagai tempat party dan nonton bareng sesama satu fandom. Nama Kopi Chuseyo ini diambil dari bahasa Korea yang berarti tolong, berikan atau please.

“Sebenarnya kata Chuseyo itu kan dalam bahasa Koreanya Juseyo. Artinya kan tolong atau please. Karena cara penyebutannya yang hampir sama makanya dibuat Chuseyo. Kopi Chuseyo artinya kopi tolong bisa juga kopi please,” kata Yura kapten dari Kopi Chuseyo kepada IDN Times.

2. Konsep foto dan poster dari Kopi Chuseyo

Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng Foto dan Poster para Idola Kopi Chuseyo Medan (IDN Times/Karolina)

Kopi Chuseyo ini dibuka pertama kali pada akhir tahun 2020. Waktu operasional Kopi Chuseyo dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB. Kopi Chuseyo pusat utamanya di Jakarta dan memiliki cabang di Medan. Kopi Chuseyo juga menyusun konsep foto-foto juga poster yang ditempelkan di dalam ruangan. Banyak member KPop dipajang di situ.

“Utuk targetannya umum, tapi karena banyak anak K-Pop yang datang, jadinya ala K-Pop gitu. Belakangan ini juga Bapak-bapak banyak yang datang buat sekedar nongkrong aja. Tapi selama PPKM ini agak berkurang sih dari yang sebelumnya," beber Yura.

Baca Juga: 10 Idol KPop Ini Pernah Ketemu Presiden Korea, Ada BTS Bikin Bangga

3. Nama menu unik Kopi Chuseyo

Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng Kopi Oppa dan Foto Card dari Kopi Chuseyo Medan (IDN Times/Karolina)

Selain konsepnya yang berbau K-Pop, minuman dan makanannya juga ala-ala K-Pop nih. Dari Kopi Oppa, Kopi Unnie, Kopi Ahjussi, Kopi Moka, Caramel Macchiato, Spring Day yang diambil dari nama lagu Boy Band BTS. Red Flavour juga diambil dari nama lagu Girl Band Red Velvet, juga ada Secret (Number) Recipe.

Makanan yang paling banyak diminati antara lain Samyang, Ramyeon dan Ttopokki. Untuk harga juga masih terjangkau. Untuk minuman mulai dari Rp19 ribu sampai dengan Rp30 ribu. Sementara makanannya mulai dari Rp35 ribu sampai dengan Rp50 ribu.

4. Kopi Chuseyo juga menjual foto card dan stiker, tapi harus dengan pesan minuman

Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng Foto Card dan Stiker para Idola dari Kopi Chuseyo Medan (IDN Times/Karolina)

Kopi Chuseyo juga menyediakan foto card juga stiker dari boy dan girl band Korea. Kopi Chuseyo berada di bangunan tiga lantai. Lantai pertama untuk nongkrong dan mendengar musik. Lantai kedua untuk dining room dan lantai ketiga untuk ruangan dance KPop.

“Foto Card dan Stiker ini dijual langsung dengan kopinya. Tidak dijual terpisah gitu. Kalau mau beli foto card-nya aja itu tidak bisa. Harus beli sama kopi atau minuman lainnya,” ucapnya.

5. Kopi Chuseyo memiliki spot foto yang Instagramable

Asyiknya Nongkrong ala K-Pop di Kopi Chuseyo, Bisa Dance Bareng Spot Foto di Kopi Chuseyo Medan (IDN Times/ Karolina)

Tak kalah menarik juga suasana dari Kopi Chuseyo ini sangat nyaman dan santai. Apalagi dengan alunan musik dari Oppa-oppa dan Unnie-unnie yang kita sukai.

Di berbagai sudut tempat dari Kopi Chuseyo bisa dijadikan spot foto yang menarik dan unik. Apalagi banyak poster-poster idola KPop yang dipajang. So, buat para penggemar KPop wajib nih cobain Kopi Chuseyo. 

Baca Juga: 9 Pekerjaan Sampingan yang Dilakukan Idol KPop, Gokil Bakatnya!

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya