Menikmati Beragam Varian Burger di Buba! yang Bikin Ngiler 

Ada puluhan jenis burger dan sandwich di sini

Medan, IDN Times - Burger adalah makanan yang mendunia dan hampir selalu ada di setiap negara. Termasuk Indonesia. Jajanan dengan ciri khas dua roti yang mengapit berbagai isian mulai dari patty atau daging, sayur dan lainnya.

Di Kota Medan, kamu dengan mudah mendapati burger mulai dari jalanan hingga resto. Tapi ada sebuah tempat makan burger yang menyajikan ragam jenis burger dengan isian berbeda. Tempat itu bernama Buba! Grilled Burger di Jalan Pangeran Diponegoro nomor 47 Medan.

Penasaran burger jenis apa saja sih yang disajikan di Buba! yang merupakan salah satu dedengkot burger lokal Medan? IDN Times berkesempatan menikmati dan ngobrol di sana.

1. Awal mula Buba!

Menikmati Beragam Varian Burger di Buba! yang Bikin Ngiler Buba! Grilled Burger di Medan (Dok.IDN Times/istimewa)

Buba! yang posisinya sangat strategis di Medan berdekatan dengan Kantor Gubernur Sumut, Masjid Agung dan Sun Plaza. Sebuah rumah tua peninggalan Belanda menjadi tempat yang asyik menyantap burger.

Adalah Zazri Hakam, founder dari Buba! Grilled Burger. Pemuda tamatan Universitas Sumatra Utara (USU) ini awalnya membuka gerai burger dengan nama berbeda tahun 2010.

"Sejak SMP saya memang sudah suka masak. Dulu pernah buat usaha ayam bakar madu. Sekitar 11 tahun lalu di sini, saya memulai usaha burger. Saya melihat ini adalah makanan western yang gampang diadaptasi sama orang Indonesia dan banyak disukai. Saya juga sangat suka makan burger. Pada Agustus 2018, saya mulai konsep baru dengan nama Buba!," kata Hakam, sapaan akrabnya.

Buba! berarti Bulk Size and Badly Delicious mengusung fast food and western, burger dari berbagai kelas disajikan di sini. Ia terinspirasi darigerai-gerai burger besar seperti In n Out Burger di Amerika, Five Guys dan lainnya.

"Filosofinya burger ukuran besar dengan rasa yang senak dan racikan burger yang inovatif. Dari standar sampai premium atau kelas boutique ada di sini. Bedanya dari komposisi isian patties (daging), keju dan lainnya," kata pemuda kelahiran 3 Februari 1982 ini.

2. Ada 20-an jenis burger dan sandiwich serta menu lainnya seperti steak dan nasi

Menikmati Beragam Varian Burger di Buba! yang Bikin Ngiler Buba! Grilled Burger di Medan (Dok.IDN Times/istimewa)

Hakam mengatakan, ia memiliki 20-an varian burger dan sandwich di gerainya. Beberapa di antaranya The Chissbliss, The Chixflix, The Mac Attac, Buba Bratz, Chili Dog, The American Classic, The American Original, The Chuffbluff, and The Curryfurry.

"Yang termurah itu yang original dengan harga Rp22 ribuan dengan daging yang sudah di-grill. Jadi di sini ada tiga jenis cara memasak, yang awal grill, premium hingga smashed. Untuk burger termahal ada The Mac Attac dengan roti whole wheat bun, macaroni dan cheese. Ukurannya juga besar seharga Rp60 ribu," beber Hakam.

Selain itu juga ada burger premium seperti Chuff bluff dengan patty yang dikombinasikan dengan onion rings. Ada juga BTS alias Bulgoggi Twin Stack sebagai menu terbaru dari Buba!

"Ciri khasnya di sini setiap burger berbeda patty atau dagingnya. Mulai dari ayam, ikan hingga daging sapi semua ada. Jadi burger di sini semua bahan-bahannya hasil racikan sendiri dan kaya akan bumbu," bebernya.

Selain itu pilihan kejunya juga bermacam-macam. Dari Red Cheddar Cheese sampai emmentaler yang jarang dipakai orang.

Tak hanya burger yang bisa kamu dapatkan jika berkunjung ke Buba!. Tapi ada juga jenis makanan lainnya berupa steak, pasta, nasi-nasian. Selain itu juga ada side dish seperti onion rings dan lainnya. Belum lagi berbagai jenis minuman segar.

Buba! buka setiap hari dengan jam operasional berbeda. Mulai dari pukul 12.00 WIB sampai 21.00 WIB. Kecuali hari Minggu hingga pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: 5 Kreasi Bahan Patty Unik untuk Teman Isian Burger

3. Masuk Best 25 Burger di Indonesia versi Big 7 Travel

Menikmati Beragam Varian Burger di Buba! yang Bikin Ngiler Menu pasta di Buba! Grilled Burger di Medan (Dok.IDN Times/istimewa)

Buba! Grilled Burger juga sudah diakui tidak hanya di kota Medan. Tapi juga merambah internasional. Sebuah website online luar negeri Bigseventravel.com yang merupakan referensi travel pernah memasukkan Buba! menjad salah satu dari Best 25 Burger in Indonesia. Selain itu beberapa kali turis-turis luar negeri bersantap di gerainya.

"Pastinya itu membuat saya bangga. Jadi ada motivasi mengembangkan yang baru-baru di Buba!," kata Hakam.

Hanya saja saat pandemik, Buba! mendapat tantangan seperti usaha-usaha lainnya. Ditambah lagi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diterapkan di kota Medan. 

"Tantangan di masa pandemik di saat daya beli orang saat menurun kita harus tetap eksis. Bekerjasama dengan semua ojek online dengan promo-promo. Saat ini memang berusaha meningkatkan di online, karena dine in pasti menurun," bebernya.

4. Ingin Buba! menjadi salah satu legenda Burger di Medan

Menikmati Beragam Varian Burger di Buba! yang Bikin Ngiler Gerai Buba! Grilled Burger di Medan (Dok.IDN Times/istimewa)

Di sisi lain, Hakam juga ditantang untuk terus menjaga kualitas burgernya. "Bahan-bahan burger itu mahal. Mulai dari daging Australian beef hingga roti-roti dan keju. Tentu saya akan tetap menjaga kualitas itu. Saya sejak awal selalu mengklafisikan pasar di sini. Jadi tetap ada yang standar dan premium," ujarnya.

Hakam juga masih punya berbagai impian yang ingin ditujunya. Ia ingin Buba! menjadi salah satu legenda burger di Medan.

"Saya pengin Buba! dikenal lebih banyak orang. Kalau orang ke Medan nyari burger ke sini. Walaupun sudah banyak bermunculan juga burger-burger lainnya. Tapi masing-masing punya ciri khas. Saya juga ingin Buba! diterima secara nasional hingga internasional," ungkapnya.

Ke depan Buba! juga akan mengembangkan usahanya. Seperti membuka frenchise. "Ya, ke depan memang berencana meluaskan usaha dengan frenchise. Saat ini gerai kita dengan suasana rumah tua yang lebih klasik, tapi tidak tertutup juga kesempatan utnuk membuat lebih modern," pungkasnya.

Baca Juga: 7 Restoran Burger di Amerika yang Tak Kalah Populer dari McDonald's

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya