Gelandang Jepang Mulai Berlatih di PSMS Medan

Sebelumnya memperkuat klub asal Malta

Medan, IDN Times- PSMS Medan akhirnya mendatangkan pemain asing asal Jepang untuk menghadapi Liga 2 musim 2023/2024. Pemain yang dimaksud adalah Hiroya Konno. Dia mulai berlatih bersama PSMS Medan, Senin (7/8/2023).

Hiroya didatangkan untuk mengisi slot pemain asing Asia di PSMS untuk menghadapi Liga 2 musim 2023/2034. 

1. Hiroya berposisi gelandang sayap

Gelandang Jepang Mulai Berlatih di PSMS MedanHiroya Konno pemain asing asal Jepang yang sudah berlatih di PSMS Medan (Instagram/melitafc)

Pelatih PSMS Ridwan Saragih mengakui jika Hiroya sudah datang. Namun dia akan lebih dulu beradaptasi dengan tim. 

"Iya benar, rencananya dia (Hiroya Konno) mau memperkuat skuat kita, cuma dia masih penyesuaian dulu lah," ujar Ridwan.

Menurut Ridwan kehadiran Hiroya diharapkan bisa membantu mendukung target PSMS kembali ke Liga 1. 

"Tujuannya pastinya untuk mendukung kita mengejar target kita ke Liga 1," Ungkapnya. 

Hiroya adalah pemain yang berposisi sebagai gelandang sayap dan kelahiran 9 September 1998. Dia sebelumnya memperkuat Melita FC.

Melita adalah klub asal Malta. Musim lalu dia cukup produktif dengan  17 gol dari 38 laga.

Baca Juga: Selain dari Jepang, PSMS Medan juga akan Datangkan Pemain Brasil

2. Belum dipastikan turun di Edy Rahmayadi Cup

Gelandang Jepang Mulai Berlatih di PSMS MedanPelatih PSMS Ridwan Saragih memimpin jalannya trial di Stadion TD Pardede (instagram/psms.id)

Namun Ridwan belum bisa memastikan Hiroy akan langsung diturunkan di turnamen pra-musim Edy Rahmayadi Cup. Diketahui turnamen yang diikuti tim-tim Liga 2 itu akan kick off Kamis, 10 Agustus 2023.

"Kita lihat nanti kondisi dia, kalau memang kondisi dia siap pasti kita turunkanlah," kata Ridwan.

3. Pemain asal Brazil masih dinanti

Gelandang Jepang Mulai Berlatih di PSMS MedanPelatih PSMS Ridwan Saragih saat uji coba kontra PS Taruna Satria di Stadion Teladan Medan, Rabu (26/7/2023) (IDN Times/Doni Hermawan)

Selain itu PSMS masih menanti pemain asing lainnya. Pemain tersebut adal Brasol. 

"Iya satu lagi pemain asingnya, lagi dalam perjalanan," katanya.

Saat ini PSMS sudah merampungkan kontrak 20 pemain lokal. Sejauh ini belum ada lagi pemain lokal yang diumumkan PSMS Medan.

Baca Juga: Eks Bali United Tak Lagi Terlihat di PSMS Medan, Ini Kata Manajemen

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya