Indonesia Masters 2023 Super 100 di Sumut Diramaikan 2 Bintang Jepang

Ribka Sugiarto/Lanny juga turun sebagai unggulan teratas

Medan, IDN Times- Usai gelaran Indonesia International Challenge 2023, Sumatra Utara kembali jadi tuan rumah even internasional. Kali ini BNI Indonesia Master 2023 singgah di Sumatra Utara. Turnamen yang masuk level 6 kalender BWF World Tour Super 100 itu digelar di GOR PBSI Sumut, Deli Serdang, Sumatra Utara mulai Selasa (5/9/2023) sampai 10 September mendatang.

"Ajang BNI Indonesia Masters 2023 bakal menghadirkan persaingan yang lebih sengit dengan level turnamennya lebih meningkat, tetapi juga karena para juara turnamen pekan lalu, siap bertarung kembali untuk menjadi yang terbaik," kata Ketua panpel BNI Indonesia Masters 2023, Armand Darmadji, Senin (4/9/2023).

1. Koki Watanabe dan Nozomi Okuhara turun

Indonesia Masters 2023 Super 100 di Sumut Diramaikan 2 Bintang Jepangpotret Koki Watanabe (instagram.com/torao77_bdmn)

Dengan hadiah total 100 ribu dolar AS atau Rp1,5 miliar, para pebulu tangkis juga akan merebutkan poin BWF. Juara mendapat 5.500 poin, runner up 4.680 poin, dan semifinalis 3.850 poin.

Kehadiran bintang-bintang dunia juga akan semakin menyemarakkkan turnamen. Sebut saja Koki Watanabe (Ranking BWF 30) dan Nozomi Okuhara (BWF 28), dua atlet asal Jepang yang didapuk jadi unggulan teratas.

"Pemain yang datang juga lebih berkualitas. Salah satunya Nozomi Okuhara, pemain asal Jepang yang saat ini menduduki rangking 28 BWF. Dia juga pernah jadi Juara Dunia 2017 di Glasgow dan juara All England 2016 dan 2021, serta memenangi Dubai World Super Series Finals 2015," ujar Armand.

Total ada 301 pemain dari 19 negara akan bertarung. Mulai dari Australia, Bulgaria, Kanada, Inggris, Finlandia, Prancis, Jerman, Hong Kong China, India, Jepang, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Sri Lanka, Thailand, Chinese Taipei, Amerika Serikat, dan tuan rumah Indonesia.

Baca Juga: Indonesia Borong 4 Gelar di Indonesia International Challenge 2023

2. Pelatnas turunkan 57 atlet termasuk Ribka Sugiarto/Lanny Tria sebagai unggulan teratas

Indonesia Masters 2023 Super 100 di Sumut Diramaikan 2 Bintang JepangRibka Sugiarto/Lanny akan turun di BNI Indonesia Master 2023 (pbsi)

Selain itu PBSI menurunkan 57 atlet pelatnas. Termasuk para juara Indonesia International Challenge. Seperti Alwi Farhan di tunggal putra, Ester Nurumi Tri Wardoyo tunggal putri, dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum ganda putri. 

Selain itu ada juga Komang Ayu Cahya Dewi yang gagal di IIC 2023. Namun Komang tetap masuk unggulan ke-4 di turnamen. Ia akan bersaing dengan Selain itu ada Nozomi Okuhara, juga ada Lin Hsiang Ti (Taiwan) unggulan kedua. Selain itu ada Malvika Bansod (India) unggulan ketiga.

Pasangan ganda putri andalan pelatnas Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari juga akan turun. Mereka berstatus unggulan teratas. 

"Semoga turnamen ini bisa menjadi inspirasi untuk melahirkan atlet-atlet berbakat dari Sumatera Utara yang kelak dapat membela Indonesia di ajang internasional. Apalagi Sumatera Utara juga ditunjuk PP PBSI untuk memutar roda regenerasi lewat program Pelatihan Wilayah (Pelatwil) bagian Barat,” sebut Armand.

3. Harga tiket BNI Indonesia Masters 2023

Indonesia Masters 2023 Super 100 di Sumut Diramaikan 2 Bintang JepangPasangan M Erwiansyah/Patra Rindorindo saat beraksi di Indonesia International Challenge 2023 di GOR PBSI Sumut (IDN Times/Doni Hermawan)

Ketua Pengprov PBSI Sumut, Suripno Ngadimin menuturkan, prestasi tuan rumah diharapkan seperti Xpora Indonesia International Challenge 2023 pekan lalu. Dimana, Indonesia meraih 4 gelar dari 5 nomor.

"Medan menggairahkan bawa keberuntungan untuk tahap satu (Xpora Indonesia International Challenge 2023). Mudah-mudahan di BNI master 100 memohon ridho semua masyarakat Sumut. Kami mengharapkan dukungan lagi untuk even kedua ini lebih sukses lagi. Semoga yang juara ini bertambah lagi," kata Suripno.

Bagi para penggemar bulutangkis yang ingin menyaksikan pertandingan secara langsung bisa membeli tiket untuk tanggal 5-7 September dijual seharga Rp30 ribu. Sementara untuk 8 September seharga Rp40 ribu, 9 September Rp50 ribu dan final tanggal 10 September seharga Rp60 ribu.

Baca Juga: Jesita Putri/Febi Juara Ganda Putri di Kejuaraan IIC 2023

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya