Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang 

Untung gak sampai keluarin jurus spider web

Medan, IDN Times - Spider-Man bikin ulah di Kota Medan. Anggota Avengers itu berurusan dengan polisi.

Dia ditilang saat berkendara di jalanan Kota Medan. Tapi kenapa bisa ditilang yah. Padahal dia bisa pergi ke mana-mana menggunakan jaring laba-labanya. Yang lebih mengejutkan, nekat betul polisi di Medan hingga Spider-Man pun ditilang.

1. Ditilang karena tidak pakai helm

Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang IDN Times/Istimewa

Saat itu Unit Lalu Lintas Polsek Patumbbk sedang mengatur lalu lintas di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Amplas. Superhero yang baru saja me-launching sequel terbarunya Spider-Man : Far From Home itu, dibonceng dengan sepeda motor.

Priiit....peluit polisi berbunyi. Dia kemudian diminta berhenti. Polisi menilangnya karena tidak memakai helm . “Kenapa tidak memakai helm?,” kata polisi yang menghentikan kendaraan mereka.

Baca Juga: Perankan Wanita Berhijab di Film Spider-Man, Ini 5 Fakta Zora Rahman

2. Sempat panik dan telepon Batman

Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang IDN Times/istimewa

Saat ditilang Spider-Man panik. Dia turun dari kendaraan dan mengambil telepon genggamnya. Sedangkan si pengendara yang membawanya, hanya bisa terdiam.

Superhero yang dalam filmnya diperankan Tom Holland itu ternyata menelepon Batman. “Gak tau kau siapa Batman? Kalau kau lah memang,” kata Spider-man kepada pengendara itu.

3. Spider-Man cekcok dengan pengendara yang memboncengnya

Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang IDN Times/Istimewa

Saat polisi menyerahkan surat tilang, Spider-Man kembali protes. Dia terlibat cekcok dengan pengendara yang memboncengnya.

Dia marah karena pengendara itu berani memboncengnya meski tak memakai helm. Mungkin karena superhero yah.

“Kau pikir di gang Jalan Sisingamangaraja ini gak pakai helm hah,” ujar Spider-Man.

Pengendara pun hanya menerima surat tilang itu dengan pasrah. Mereka diwajibkan membayar denda tilang ke Bank.

4. Video Spider-Man ditilang viral di medsos

Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang IDN Times/Istimewa

Video saat Spider-Man dan pengendara motor ditilang menjadi viral di lini masa media sosial. Komentar netizen pun kebanyakan mengapresiasi polisi yang berani menilang superhero kesayangan Tony Stark itu.

Namun ternyata, video itu memang sengaja dibuat oleh Polisi. Polsek Patumbak membuat video itu untuk perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-73.

5. Imbau masyarakat tetap tertib lalu lintas

Nekatnya Polisi Medan, Spider-Man pun Ikut Ditilang IDN Times/Istimewa

Kapolsek Patumbak AKP Ginanjar mengatakan, pihaknya tidak tebang pilih dalam menindak pelanggar lalu lintas. Sehingga Spider-Man yang sudah berjasa menjaga bumi dari kehancuran juga ditilang.

"Kita menghimbau pada masyarakat untuk melengkapi surat-surat kendaraannya dan memakai helm guna keselamatan dalam berlalu lintas," ujar Ginanjar, Senin (8/7).

“Jadi, seorang superhero pun, kalau melanggar lalulintas juga akan ditangkap," pungkas Ginanjar.

Baca Juga: 5 Kelebihan dan Kekurangan Spider-Man: Far from Home, Sudah Nonton?

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya