Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi COVID-19 di Sumut Tersisa 1.026 Unit

Satgas COVID-19 ingatkan soal protokol kesehatan

Medan, IDN Times – Kasus COVID-19 di Sumatra Utara kian bertambah jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H yang jatuh pada 13 Mei 2021 mendatang. Peningkatan kasus cukup signifikan juga terjadi dalam beberapa hari terakhir.

Satuan Tugas COVID-19 Sumut terus mengingatkan masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan. Baik memakai masker, menjauhi kerumunan dan mencuci tangan.

“Kita harus tetap waspada. Pemerintah juga sudah embuat aturan larangan mudik untuk mencegah dan menurunkan angka penularan COVID-19,” ujar Aris Yudhariansyah, Jubir Satgas COVID-19 sekaligus Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Sumut, Rabu (12/5/2021).

1. Kumulatif COVID-19 di Sumut sudah mencapai angka 30.230 kasus

Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi COVID-19 di Sumut Tersisa 1.026 UnitIlustrasi rumah sakit (ANTARA FOTO/Basri Marzuki)

Data yang dihimpun dari instagram resmi @pusatkrisiskesehatan_sumut, kasus COVID-19 Sumut sudah mencapai angka 30.230 orang sejak awal pandemik (Data per 11 Mei 2021). Jumlah ini setelah ada penambahan 83 kasus pada hari sebelumnya.

Kasus kematian juga mengalami peningkatan. Dalam sehari terakhir, ada 2 kasus kematian karena COVID-19. Penambahan ini membuat angka kematian menjadi sebanyak 994 orang.

Baca Juga: Kamar ICU Sudah 90 Persen Terisi, Angka COVID-19 Terus Naik di Sumut

2. Sudah 26.876 orang sembuh dari COVID-19 di Sumut

Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi COVID-19 di Sumut Tersisa 1.026 UnitIlustrasi rumah sakit (IDN Times/Arief Rahmat)

Dari data yang ada, sebanyak 26.876 oang sudah berhasil sembuh dari COVID-19. Peningkatan kesembuhan setelah ditambah 73 orang yang berhasil sembuh pada hari sebelumnya.

Sementara itu, hingga saat ini baru 2.229.978 orang warga di Sumut yang sudah divaksin. Baik dari SDM Kesehatan, pelayan publik hingga lansia.

3. Ketersediaan tempat tidur isolasi di Sumut kian menipis

Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi COVID-19 di Sumut Tersisa 1.026 UnitIlustrasi Ruang Isolasi Mandiri COVID-19. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Sementara itu, Aris mengatakan hingga saat ini Sumatra Utara masih memiliki ketersediaan tempat tidur isolasi atau Bed Occupancy Rate (BOR). Saat ini totalnya, ada 2.759 tempat tidur isolasi yang tersebar pada 86 rumah sakit. Ditambah dengan 250 kamar Intensive Care Unit.

Kamar isolasi dan ICU ini sebagian besar berada di Kota Medan. Untuk kamar isolasi yang terpakai, jumlahnya mencapai 1.822 unit. Sementara untuk ICU, sudah terpakai sebanyak 161 unit dari jumlah yang ada. Artinya dari total keduanya, hanya tersisa 1.026 unit tempat tidur untuk isolasi pasien COVID-19.

Baca Juga: Kadis Kesehatan Dicopot saat COVID-19 di Sumut Meningkat

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya