TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pengakuan Babe Cabita Soal Sayembara Maling Motor Rp15 Juta di Medan

Polisi sudah lakukan olah TKP di resto miliknya di Medan

Babe Cabita bersama personel Polsek Medan Baru usai olah TKP di resto miliknya (instagram/babecabiita)

Medan, IDN Times - Baru-baru ini komedian asal Medan, Babe Cabita menggelar sayembara dengan hadiah Rp15 juta bagi yang mengetahui satu unit sepeda motor yang hilang di depan parkiran restoran SemPatin miliknya di Jalan Monginsidi Medan.  Sebelumnya diketahui bahwa, sepeda motor tersebut merupakan sepeda motor milik teman Babe Cabita.

Berikut cerita Babe Cabita kepada IDN Times saat ditemui di Medan soal kejadian tersebut.

Baca Juga: Motor Temannya Hilang, Babe Cabita Ingin Silaturahmi dengan Pencurinya

1. Babe akui sudah lapor ke polisi Medan Baru

instagram/babecabiita

Babe mengatakan bahwa, saat ini ia sudah melapor kepihak yang berwajib ke Polsek Medan Baru. Diharapkan dapat secepatnya pelaku pencurian sepeda motor ini terungkap.

"Iya. Saat ini, aku udah lapor polisi juga. Bikin (buat) LP, laporannya ke Polsek Medan Baru. Terus sekarang polisi juga sudah ke lapangan (TKP) periksa warga sekitar dan intel juga sudah berjalan," kata Babe.

2. Adakan sayembara Rp15 juta, dua kali lipat dari sepeda motor yang hilang

YouTube/Babecabiita

Menurut Babe, untuk membantu tugas polisi. Ia mengadakan sayembara kepada orang-orang yang bisa memberikan informasi tersebut dengan hadiah sebesar Rp15juta.

"Dua kali dari harga sepeda motornya. Supaya (agar) orang tertarik. Jadi daripada dia menyembunyikan atau kenal sama pelaku, mending dia dapat uang halal dengan laporin aja. Supaya pelakunya ini mendapat pelajaranlah," ucap pria yang juga berprofesi sebagai komika ini.

Baca Juga: Babe Cabita Berduka, Netizen: Semoga Koinya Husnul Khotimah

Berita Terkini Lainnya