Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah Kedinasan

Bikin pogram pelatihan penalaran, logika dan literasi

Medan, IDN Times- Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 Medan menjadi salah satu sekolah terbaik di kota ini. Sekolah ini berlokasi di Jalan Pelajar Nomor 17 Kota Medan sejak 2 Februari 1986.

Berdasarkan data yang dihimpun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), SMAN 5 Medan masuk dalam peringkat ke-14 terbaik di Sumut. Dengan nilai UTBK 2022: 530,858. 

Kepada IDN Times, Suprayitno selaku Kepala Sekolah SMAN 5 mengatakan sekolah yang berdiri sejak 1960-an ini telah banyak menorehkan prestasi dari siswanya. Terbukti dari jumlah alumni yang menembus kursi Universitas Negeri dan Sekolah Kedinasan sebanyak 56 persen pada 2022.

"Sekolah ini kan masuk dalam satu sekolah terbaik berdasarkan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2022, alumninya sudah melanglang buana baik di Universitas Negeri, nasional, internasional, dan Sekolah Kedinasan," katanya, Senin (6/3/2023).

"Kami mendorong Sekolah Kedinasan, karena peluang karirnya lebih besar. Sekolah Kedinasan ini menyebar di Sekolah Tinggi Akuntansi Negara, Sekolah Tinggi Ilmu Statistik, Akademi Polisi dan Tentara Nasional Indonesia," ujarnya.

1. Dahulu, gedung SMAN 5 berada di kawasan Simpang Limun

Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah KedinasanSekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 menjadi salah satu sekolah terbaik di Kota Medan. (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Suprayitno pun menceritakan sejarah singkat berdirinya SMAN 5. Dikatakannya, dahulu SMAN 5 digabung dalam SMAN 3, yang berlokasi di kawasan Jalan Simpang Limun. Namun, pisah gedung sejak tahun 1986-an. "Dulunya SMA 5 ini tergabung dalam SMAN 3. Sorenya untuk SMAN 5, lalu di pagi hari digunakan SMAN 3. Gedung SMAN 5 saat ini berdiri sejak 1986-an," ungkapnya.

Ia mengatakan, para pendahulu yang memimpin SMAN 5 ini sudah melakukan program yang terbaik sejak didirikan. "Saya kan tinggal meneruskan, sejalan dengan tahun yang lalu, SMAN 5 masuk menjadi salah satu SMA terbaik di Medan, Sumatra Utara berdasarkan penilain Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), masuk kategori yang bagus, masuk di 20 besar," ucapnya.

2. Bikin program pelatihan penalaran, logika dan literasi untuk Kelas 12

Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah KedinasanSekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 menjadi salah satu sekolah terbaik di Kota Medan. (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Untuk mencapai hal itu, Suprayitno menyebutkan pihaknya melakukan berbagai upaya peningkatan dengan melakukan terobosan, baik di bidang akademik, maupun non akademik. Salah satunya dengan menghadirkan program pelatihan khusus Kelas 12 selama empat bulan. Programnya, terdiri dari materi penalaran, logika dan literasi.

Hal itu dilakukan untuk mendukung minat dan bakat siswa menuju Universitas Negeri dan Sekolah Kedinasan. "Sekarang kami berupaya melakukan berbagai peningkatan dengan melakukan terobosan-terobosan. Ini yang Kelas 12 udah kami genjot, karena sekarang materi yang diujikan bukan materi sekolah, tapi materi penalaran dan literasi," katanya.

Oleh karena itu, siswa Kelas 12 diwajibkan mengikuti pelatihan selama empat bulan. Untuk lulusan tahun ini, sudah mengikuti pelatihan sejak bulan Desember dan akan berakhir di bulan April.

Dalam kegiatan itu, pihaknya melakukan kerjasama dengan salah satu lembaga bimbingan, dan anak-anak gak dipungut biaya. "Orangtua sudah diinformasikan, cukup orangtua itu mengontrol anaknya, hari apa anaknya mengikuti bimbingan dan memberikan bekal kepada anaknya," ujarnya.

Sebagai pimpinan, ia mengatakan, program yang dicetus SMAN 5 ini merupakan upaya mendukung prestasi siswa di bidang akademik. "Materinya itu untuk mereka mengikuti tes, tes penalaran, literasi dan logika. Ini materi yang dibutuhkan untuk sekolah kedinasan. Itulah upaya SMAN 5 untuk mendukung prestasi akademik siswa," sebutnya.

Baca Juga: Kunjungi SMAN 1 Matauli, Wapres: Sekolah Seperti Ini Harus Diperbanyak

3. Targetkan siswa mengikuti OSN di tingkat Provinsi tahun ini

Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah KedinasanSekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 menjadi salah satu sekolah terbaik di Kota Medan. (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Selain itu, pihaknya juga mendukung siswa untuk mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN). Tahun lalu, siswa mendapat prestasi OSN di tingkat kabupaten/kota. Namun, ia menargetkan siswa akan mengikuti OSN di tingkat Provinsi tahun ini. 

"Target saya hari ini, ada anak yang bisa sampai ke Provinsi, karena tahun lalu hanya di tingkat kota. Tahun ini kita anggarkan dana untuk OSN tingkat Provinsi, kita akan panggil mentor untuk mendorong prestasi siswa," ucapnya.

Prestasi tersebut diharapkan dapat mendukung siswa dalam pemilihan Universitas Negeri dan Sekolah Kedinasan. Tahun ini, pihaknya menargetkan jumlah siswa SMAN 5, sebanyak 70-80 persen dapat menembus ke Universitas Negeri dan Sekolah Kedinasan.

4. Hadirkan ekskul di bidang paduan suara, pramuka dan pelatihan jurnalistik

Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah KedinasanSuprayitno Spd MSi, Kepala Sekolah SMAN 5. (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Sedangkan di bidang nonakademik, SMAN 5 menghadirkan ekskul di bidang paduan suara, pramuka dan pelatihan jurnalistik. Hal ini dilakukan untuk menampung bakat-bakat siswa. "Kami sudah programkan untuk menampung minat mereka. Ekskul kami yang paling berprestasi itu adalah paduan suara udah sampai di Internasional, di Eropa. Namun selama dua tahun ini vakum karena pandemik," ujarnya.

Di paduan suara, katanya, sudah banyak lembaga dan instansi pemerintah yang selalu mengundang para siswa paduan suara untuk tampil. Selain itu, ada juga pelatihan jurnalistik dan pramuka. "Pramuka ini ekskul wajib," ucapnya.

Dikatakannya, para siswa yang mengikuti ekskul pelatihan di bidang jurnalistik cukup banyak. Saat ini, siswa yang tergabung ada 30 orang. Pelatihnya merupakan alumni yang saat ini bekerja di salah satu media di Kota Medan.

"Ekskul jurnalistik ini sudah ulang tahun kesebelas, intens dilakukan para alumni untuk memberikan ilmunya kepada siswa di sini. Mereka dengan kondisi yang ada di sini bisa berbagi, mentornya alumni dari sini," tambahnya.

5. Menggunakan waktu 15 menit untuk berdoa sebelum memulai pelajaran

Profil SMAN 5 Medan, Mendorong Siswa Masuk Sekolah KedinasanSekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 menjadi salah satu sekolah terbaik di Kota Medan. (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Dalam penerimaan siswa, SMAN 5 menerapkan sistem zonasi, afirmasi dan prestasi. Untuk jalur zonasi, siswa berada di 0-600 meter dari sekolah. Afirmasi diberikan kepada siswa dari keluarga tidak mampu, kemudian jalur prestasi untuk siswa yang memiliki prestasi. 

Saat ini, siswa di SMAN 5 berjumlah 1.276 orang. Adapun jurusan yang paling banyak diminati di sini adalah Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Namun, untuk menyetarakan jumlah siswa dilakukan penyaringan minat dan bakat. "Bukan keinginan pihak sekolah, dari Kelas 10 sudah dilakukan penyaringan, sehingga bisa terdistribusi saat pemilihan kelas," sambungnya.

SMAN 5 menerapkan jadwal masuk sekolah pada pukul 7.15 WIB. Di sini, untuk menyambut anak-anak, para guru melakukan 3S yaitu sambut, salam, senyum.

"Pukul 7.15 gerbang ditutup, karena 7.30 sudah di dalam kelas, mereka berdoa dulu. Jadi 15 menit digunakan untuk berdoa sesuai dengan agama masing-masing. Jadi setelahnya akan melanjutkan mata pelajaran," katanya.

Baca Juga: Mengenal SMA Unggul Del, SMA Terbaik di Sumut Binaan Luhut Panjaitan

Topik:

  • Doni Hermawan
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya