TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Berguna di Masa Depan, Ini 3 Tujuan Ikut Bergabung di AIESEC in USU

Wah, apakah kamu mau jadi agen perubahan?

Ilustrasi rapat virtual. (IDN Times/Arief Rahmat)

Medan, IDN Times - Bagi mahasiswa, selain belajar dan mengasah kemampuan, berorganisasi juga merupakan hal yang tak kalah penting. Hal ini tentu saja dilakukan untuk menambah relasi yang berguna di masa depan. AIESEC in USU merupakan satu di antaranya. Bergabung dengan tujuan berkontribusi untuk dunia? Bisa kamu lakukan di wadah yang satu ini.

AIESEC in USU merupakan bagian dari AIESEC, yaitu organisasi kepemimpinan global yang menjadikan Sustainable Development Goals (SDGs) sebagai salah satu dasar dalam mengembangkan jiwa kepemimpinan anak-anak muda dunia. Sustainable Development Goals (SDGs) adalah sebuah rencana aksi global yang dicetuskan oleh para pemimpin dunia, termasuk Indonesia, guna mengakhiri kemiskinan, mengurangi kesenjangan, dan melindungi lingkungan.

SDGs berisi 17 target yang diharapkan tercapai pada tahun 2030. Target tersebut mulai dikerjakan pada tahun 2015. Nah, sebagai organisasi yang ikut berkontribusi dalam tujuan tersebut, AIESEC in USU pastinya memiliki beberapa cara yang di antaranya sebagai berikut. Simak yuk!

Baca Juga: Bergabung di AIESEC in USU, Ini 4 Skill yang Bisa Kamu Kembangkan

1. Menyelenggarakan Impact Circle

Ilustrasi pemakaian internet (IDN Times/Arief Rahmat)

Organisasi yang satu ini aktif melakukan Impact Circle. Apa itu? sebuah acara webinar yang fokus utamanya adalah kepada salah satu dari tujuh belas SDGs yang ada. Acara ini adalah tempat dimana ada pembicara yang akan menyampaikan topik.

Selain itu, peserta yang datang dapat menanyakan banyak hal pada pembicara tentang topik yang dibawakan. Jadi, peserta dapat mengerti lebih dalam materi yang disampaikan dan tertarik untuk ikut berkontribusi dalam setiap aktivitas demi mendukung SDGs.

2. Membagikan berita SDGs melalui creative content

Ilustrasi Work From Home (IDN Times/Arief Rahmat)

Tak hanya itu, setiap harinya, pasti ada berita menarik tentang setiap SDGs. Namun sayangnya, mungkin tidak banyak yang tahu tentang hal tersebut karena sulit menemukannya di sosial media.

Di sini, AIESEC in USU menjadi sarana bagi kamu yang ingin tahu tentang berita terkini tentang perkembangan SDGs baik di Indonesia maupun dunia. Tidak perlu khawatir merasa bosan dan jenuh ketika membaca konten di Line @AIESEC in USU (@gyy4304g), karena kontennya hanya mengandung inti dari berita tersebut. Pastinya sudah dikemas dengan tampilan yang menarik lho!

Baca Juga: USU Peringkat 9 Penerima Mahasiswa Jalur SNMPTN Terbanyak Tahun Ini

Berita Terkini Lainnya