TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

AIESEC Future Leaders, Wadah Pemuda Persiapkan Karier

Karena melihat jumlah pengangguran meningkat

AIESEC in USU

Medan, IDN Times - AIESEC merangkum dari data yang tercatat di BPS (Badan Statistik Nasional), jumlah pengangguran periode Agustus 2020 meningkat pesat dan pokok permasalahannya adalah tidak memiliki skill dan pengalaman yang cukup untuk terjun ke dunia kerja.

Nah, melihat hal itu, sebagai pemuda yang berada di era transformasi Industri 4.0 sudah waktunya sadar bahwa dalam dunia kerja diperlukan untuk menguasai skill dan kemampuan yang cukup baik. Bahkan, bagi yang ingin terjun ke dunia bisnis, diharuskan memiliki ide-ide kreatif out of the box.

1. AIESEC menghadirkan program baru yaitu AIESEC Future Leaders sebagai wadah pemuda untuk mempersiapkan masa depan

Dok.Pribadi/AIESEC USU

Untuk menjawab keresahan pemuda, AIESEC menghadirkan program baru yaitu AIESEC Future Leaders sebagai wadah pemuda untuk mempersiapkan masa depan. AIESEC Future Leaders (AFL) oleh AIESEC in USU sebagai wadah bagi pemuda untuk mempersiapkan perencanaan masa depan dan  juga menjadi leader untuk diri sendiri serta kehidupan sosialnya.

AIESEC Future Leaders oleh AIESEC in USU ini mengambil tema Cultivate Your Skill, Spark Your Leadership. Program ini terbuka untuk umum. Di sini, pemuda akan mendapatkan pengalaman yang seru untuk pengembangan diri. 

Selain itu, program ini juga memberikan pembinaan kepemimpinan kepada pemuda dalam bentuk komunitas agar mereka dapat lebih mengembangkan peran kepemimpinan pemuda dalam masyarakat.

Program ini dijalankan selama tiga bulan yang terdiri dari sesi interaktif untuk ruang pengembangan skill dimana peserta bisa mendapatkan pelatihan untuk soft skill dan hard skill. 

Baca Juga: Berguna di Masa Depan, Ini 3 Tujuan Ikut Bergabung di AIESEC in USU

2. AIESEC mencatat, beberapa benefit yang didapatkan oleh pemuda yang ikut tergabung

Dok.Pribadi/AIESEC USU

AIESEC mencatat, beberapa benefit yang didapatkan oleh pemuda yang ikut tergabung adalah memperluas koneksi, melatih individu maupun kelompok. Serta meningkatkan skill dan mendapatkan kesempatan untuk berdiskusi bersama pembicara dan coach yang profesional dibidangnya.

Tak hanya itu, setiap pemuda juga akan mendapatkan sertifikat disetiap sesinya. Terdapat enam pembicara dan 10 coach yang nantinya akan membantu pemuda pada kegiatan tersebut.

Baca Juga: Bergabung di AIESEC in USU, Ini 4 Skill yang Bisa Kamu Kembangkan

Berita Terkini Lainnya