4 Langkah Bercocok Tanam Hidroponik untuk Pemula

Yuk dicoba mulai di pekarangan rumah kamu

Medan, IDN Times - Di tengah pandemik COVID-19, sejumlah orang menyukai hobi baru yaitu bercocok tanam. Biasanya dengan menanam sayuran di media tanah ataupun secara hidroponik. Nah, bagi mereka yang memiliki lahan terbatas, boleh deh mencoba menanam secara hidroponik, yang di mana tanaman diberikan larutan nutrisi untuk pertumbuhannya. 

Berikut IDN Times mencatat 4 langkah bercocok tanam hidroponik bagi pemula. Hal ini dibagikan Samuel Wu (37), salah seorang penggiat hidroponik di Medan beberapa waktu lalu kepada IDN Times. Ada apa saja? Yuk simak!

1. Mulai dengan peralatan sederhana seperti baskom di rumah

4 Langkah Bercocok Tanam Hidroponik untuk PemulaIDN Times/Masdalena Napitupulu

Bagi pemula, langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah menyediakan peralatan yang ada. Kamu bisa menggunakan baskom bekas yang ada di rumah mu. Jika sudah ada, langkah selanjutnya bisa dengan menyemai bibit di atas wadah tersebut. 

2. Lubangi pipa sesuai dengan jarak yang ditentukan

4 Langkah Bercocok Tanam Hidroponik untuk PemulaIDN Times/Masdalena Napitupulu

Setelah menyemai bibit. Langkah selanjutnya adalah melubangi pipa atau baskom yang ada. Lubangnya disesuaikan dengan jarak sama. Jika sudah tertata secara sejajar dengan jarak yang disesuaikan, kamu bisa memindahkan bibit yang telah disemai. 

Baca Juga: Cerita Samuel, Peluang Bisnis Hidroponik Green House di Masa Pandemik

3. Pilih lokasi cahaya yang memadai

4 Langkah Bercocok Tanam Hidroponik untuk PemulaIDN Times/Masdalena Napitupulu

Kemudian, bibit yang sudah dipindah ke dalam wadah tersebut diletakkan ke arah cahaya yang memadai. Dalam pertumbuhan hidroponik, cahaya merupakan hal penentu keberhasilan tanaman ini. Hal ini penting untuk diperhatikan agar nutrisi tanaman dapat terpenuhi dengan baik. 

4. Bergabung di komunitas

4 Langkah Bercocok Tanam Hidroponik untuk PemulaIDN Times/Masdalena Napitupulu

Selanjutnya, bergabung ke komunitas juga merupakan hal yang tak kalah penting jika ingin memulai bercocok tanam hidroponik. Bagi sebagian orang, hal ini menjadi tahapan yang tak boleh terlewatkan, karena biasanya di dalam komunitas banyak informasi yang didapat. Selain mendapatkan informasi, tentu kamu akan mendapatkan tips untuk pertumbuhan tanamanmu lho. 

Baca Juga: 7 Tanaman yang Bisa Tumbuh dengan Metode Hidroponik, Tak Butuh Tanah

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya