- Hype
- Entertainment
5 Ninja di Naruto hingga Boruto yang Orangtuanya dari 2 Daerah Berbeda


Menikah meski dengan pasangan dari beda wilayah menjadi hal yang jarang terjadi di dunia Naruto. Apalagi melihat sejarah kelam di perang dunia ninja pertama sampai ketiga. Desa saling berkonflik.
Tapi sejak era perang dunia keempat, desa-desa sudah berdamai bahkan para shinobinya saling berjodoh. Ninja-ninja ini adalah anak orangtua yang wilayahnya berbeda. Siapa saja mereka?
1. Naruto Uzumaki

Tentu saja, orang tua Naruto dari desa berbeda. Ayah Naruto adalah Minato, yang merupakan ninja Konoha. Sementara itu Kushina Uzumaki kelahiran dari Uzushiogakure.
Naruto pun kini jadi satu dari sedikit sosok yang diketahui mewarisi nama klan Uzumaki. Bukan hanya marga, tentu saja, Naruto pun memiliki chakra besar keturunan keluarga ibunya.
2. Chocho Akimichi

Chocho Akimichi adalah putri dari Choji dari klan Akimichi. Sementara itu ibunya adalah Karui yang berasal dari Kumo. Tentu saja mereka berbeda desa. Tak disangka Karui yang tomboi dan pernah menghajar Naruto itu berjodoh dengan Choji yang hatinya lembut tapi hobi makan.
Baca Juga: Persis! 5 Jurus Andalan Jiraiya yang Dikuasai Kashin Koji di Boruto
3. Shikadai Nara

Ayah Shikadai adalah Shikamaru, salah satu anggota klan Nara dari Konoha. Sementara itu ibunya adalah Temari, yang berasal dari Suna.
Uniknya? Sejauh ini Sunagakure mementingkan penerus Kazekage merupakan keturunan dari Kage sebelumnya. Berhubung Gaara sang Kazekage tak punya anak kandung, dan Kankuro juga, Shikadai sebenarnya punya hak untuk mengklaim posisi Kazekage.
4. Hagoromo Otsutsuki

Yang ini hitungannya bahkan bukan sekedar beda desa, tapi sudah beda alam. Ayah Hagoromo adalah Tenji, kaisar dari Negara Leluhur. Sementara itu ibunya adalah Kaguya Otsutsuki.
Seperti Otsutsuki darah murni lain, misalnya Momoshiki, Kinshiki, dan Isshiki, Kaguya berasal dari alam asal klan Otsutsuki.
5. Hamura Otsutsuki

Sama seperti saudaranya, Hagoromo, ayah Hamura adalah Tenji dan ibunya adalah Kaguya Otsutsuki.
Hamura kemudian membuat cabang Otsutsuki sendiri yang bermukim di bulan. Toneri Otsutsuki adalah salah satu keturunan Hamura, dan tampaknya Otsutsuki cabang bulan terakhir yang tersisa.
Nah, itulah jodoh kolaborasi dua wilayah. Ada lagi yang seperti itu?
Baca Juga: 7 Fakta Ino Yamanaka, Ninja Sensor Andalan di Naruto Hingga Boruto
Artikel ini sudah tayang di Duniaku dengan judul 5 Tokoh Naruto hingga Boruto yang Orangtuanya dari 2 Wilayah Berbeda
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Sering Sesak Napas, Rizieq Shihab Dipindahkan ke Tahanan Bareskrim
- Asrama Putra Kampus USU Diduga Dibakar Gelandangan, Pelaku Ditangkap
- 10 Outfit Ayya Renita 'Miss Kiki' yang Menguras Isi Dompet
- [BREAKING] Hore! Greysia Polii-Apriyani Juara Thailand Open 2021
- Sudah Sepekan, Pencarian CVR Sriwijaya Air Akan Memakai Robot
- Jangan Kelewatan, Ini Jadwal Final Yonex Thailand Open 2021
- Menawan Sejak Remaja! 10 Potret Jadul Artis di Cover Majalah Kawanku
- [BREAKING] Jordan-Melati Takluk di Partai Final Thailand Open 2021
- Selain Sehat, 8 Sayuran Ini Cocok untuk Kamu yang Sedang Diet
- Tiga Tahun Buron, Tersangka Korupsi Disperindag Ditangkap Kejati