Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas 

Susah tidur malam membuat bangun pagi tidak menyenangkan

Bangun pagi adalah momen terbaik untuk beraktivitas, baik itu untuk bekerja, sekolah maupun pergi mencari nafkah demi keluarga, namun tidak semua orang bisa mendapatkan saat-saat terbaik mereka ketika bangun di pagi hari, kesulitan tidur di malam hari menjadi sebuah alasan mengapa mereka menjadi kurang bersemangat ketika pagi tiba.

Banyak orang mengalami kesulitan untuk bangun pagi karena mereka sulit tidur di malam hari. Meskipun hal ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti stres, kecemasan, dan pola makan yang buruk, tetapi ternyata ada beberapa minuman yang dapat membantu tidurmu dengan nyenyak di malam hari dan bangun pagi dengan lebih mudah.

Berikut adalah lima minuman yang dapat membantu kamu mengatasi kesulitan tidur dilansir dari Halodoc.

1. Teh Chamomile

Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas ilustrasi teh chamomile (unsplash.com/teacreative)

Teh chamomile merupakan minuman herbal yang terkenal karena khasiatnya yang dapat membantu tubuhmu tidur dengan nyenyak di malam hari.

Kandungan zat yang terdapat di dalamnya dapat memberikan efek menenangkan pada tubuh, sehingga Anda dapat merasa lebih rileks dan mudah tertidur di malam hari, sehingga kamu tidak akan mengalami kesulitan tidur terutama pada malam hari.

 

2. Susu hangat

Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas pixabay.com/Daria-Yakovleva

Susu hangat adalah minuman yang sering dijadikan sebagai obat untuk mengatasi kesulitan tidur. Kandungan tryptophan di dalamnya dapat merangsang produksi serotonin dan melatonin, yang membantu membuat tubuh lebih rileks dan membuat kamu mudah tertidur.

Susu hangat sangat bagus sekali, untuk merangsang tubuh menjadi lebih santai dan rileks, jangan lupakan untuk mendengarkan lagu kesukaanmu agar tidurmu lebih efektif dan nyaman terutama ketika dirimu sedang mengalami kelelahan yang luar biasa.

 

3. Jus cherry

Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas ilustrasi tidur di kantong tidur (unsplash.com/Mael BALLAND)

Jus cherry juga merupakan minuman yang efektif untuk membantu kamu tidur dengan nyenyak di malam hari. Jus cherry mengandung melatonin alami, yang dapat membantu tubuh mengatur siklus tidur Anda dan membuatmu merasa lebih segar saat bangun pagi.

Jus cherry juga bisa membantumu mendapatkan nutrisi yang baik untuk tubuh, sehingga lebih siap dalam beraktivitas ketika pagi hari tiba.

 

Baca Juga: 10 Makanan & Minuman yang Perlu Dihindari Pasien Osteoartritis

4. Teh kacang polong

Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas unsplash.com/ David Todd McCarty

Teh kacang polong mengandung asam amino triptofan yang bisa membantu mengurangi kecemasan dan memicu produksi serotonin dan melatonin, yang dapat membantu kamu merasa lebih rileks dan mudah tertidur di malam hari.

Teh kacang polong, bisa membantumu mendapatkan kualitas tidur yang baik, mudah untuk merasa rileks dan santai bahkan bisa digunakan sebaga terapi tidur untuk membantumu mengatasi kebiasaan sulit tidur di malam hari.

 

5. Teh lavender

Susah Bangun Pagi? 5 Minuman Sehat Untuk Tidur Malam yang Berkualitas ilustrasi bangun tidur(pexels.com/cottonbrostudio)

Teh lavender adalah minuman herbal yang terkenal karena khasiatnya yang dapat membantu kamu tidur dengan nyenyak di malam hari. Kandungan zat yang terdapat di dalamnya dapat memberikan efek menenangkan pada tubuh, sehingga kamu dapat merasa lebih rileks dan mudah tertidur di malam hari.

Teh lavender juga bisa membantumu untuk merasa rileks dan santai, mengatasi kesulitan tidur pada malam hari, dan bisa membuatmu untuk lebih bugar terutama pada pagi hari menjelang beraktivitas.

Pastikan kamu juga memperbaiki pola makan dan gaya hidupmu untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Baca Juga: 5 Tips Tubuh Tetap Bugar Meski Cuma Tidur Sebentar

febi wahyudi Photo Community Writer febi wahyudi

Seorang pecinta alam dan menyukai dunia menulis serta membaca

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya