TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Resep Kue Kering Buat Lebaran, 1 Adonan Bisa Jadi 6 Jenis Kue

Siap-siap cari resep kue kering untuk lebaran

Resep 6 kue kering (instagram.com/dapurumi_channel)

Sebentar lagi akan masuk bulan puasa nih. Selain beribadah di bulan Ramadhan, ibu-ibu biasanya juga mulai mempersiapkan lebaran dengan bikin kue kering untuk isian toples.

Nah biar mudah dan praktis, berikut resep yang bisa dipraktekkan 1 adonan bisa buat 6 jenis kue kering, jadi bisa hemat waktu dan tenaga. Catat dulu bahan dasarnya : 

BAHAN-BAHAN
- 500 gram margarin
- 200 gram Corman Patisy atau bisa ganti margarin
- 160 gram gula halus
- 4 kuning telur
- 4 bungkus susu bubuk (104 gram)
- 120 gram maizena
- 1 kg tepung terigu protein rendah

CARA MEMBUAT :

  1. Campur margarin corman patisy, margarin biasa dan gula halus. Mixer sampai tercampur dan lembut, atau bisa juga menggunakan spatula.
  2. Masukkan 4 kuning telur, mixer lagi sampai rata. 
  3. Masukkan 4 bungkus susu bubuk dan tepung maizena. Aduk sampai tercampur rata. 
  4. Masukkan tepung terigu protein rendah secara bertahap sambil diaduk. Aduk terus hingga menjadi adonan. 
  5. Bagi adonan menjadi 6 untuk masing-masing diolah menjadi 6 jenis kue kering. Adonan yang sudah dibagi tadi tutup dengan plastik wrapping agar tidak kering. Bisa juga disimpan didalam kulkas. 

1. Kastengel

Kastengel (instagram.com/dapurumi_channel)

Bahan : 

  • Adonan yang sudah jadi
  • 80gr keju cheddar

Cara Membuat :

  1. Campur adonan dengan keju cheddar yang sudah diparut. Sisakan sedikit keju untuk bagian atas kastengel. Aduk sampai keju merata
  2. Taruh adonan di alas datar, pipihkan dan  gilas sampai ketebalannya cukup. Jangan terlalu tebal dan jangan terlalu tipis. 
  3. Cetak dengan cetakan kastengel, atau kalau tidak punya bisa dipotong dan dibentuk dengan menggunakan pisau. 
  4. Pindahkan ke loyang yang sudah dilapisi kertas baking atau diolesi margarin. Tata rapi jangan terlalu rapat.
  5. Olesi dengan kuning telur, taburi atasnya dengan keju yang sudah diparut tadi.
  6. Panggang di oven suhu 140 derajat celcius api atas bawah atau menyesuaikan dengan oven masing-masing.
  7. Dinginkan dan siap disusun dalam toples. 

Baca Juga: Ikke Nurjannah, Opick, dan Gigi akan Meriahkan Ramadan Fair 2024

2. Palm Cheese Cookies

Kue Palm Cheese (instagram.com/dapurumi_channel)

Bahan :

  • Adonan yang sudah jadi
  • 80gr keju parut
  • 1-2 sdm tepung terigu
  • Gula Palem

Cara Membuat :

  1. Campur adonan dengan keju parut. Tambahkan tepung terigu agar adonan tidak terlalu keras. 
  2. Ambil adonan 1 sdt atau bisa ditimbang agar besarnya sama. Ulangi sampai adonan habis.
  3. Bulatkan adonan, kemudian baluri dengan gula palem.
  4. Susun di loyang yang sudah dialasi dengan kertas baking atau diolesi dengan margarin.
  5. Panggang di oven dengan suhu 140 derajat celcius api atas bawah selama 30-40 menit.
  6. Dinginkan dan palm cheese siap disusun kedalam toples. 

3. Putri Salju

Kue Putri Salju (instagram.com/dapurumi_channel)

Bahan :

  • Adonan yang sudah jadi
  • 1-2 sdm tepung terigu
  • gula halus

Cara Membuat :

  1. Campurkan adonan dengan tepung terigu agar tidak terlalu keras.
  2. Pindahkan ke alas datar, pipihkan, dan gilas sampai ketebalannya cukup. Jangan terlalu tebal dan jangan terlalu tipis.
  3. Cetak dengan menggunakan cetakan putri salju. Susun di loyang yang sudah dialasi baking paper atau diolesi margarin
  4. Panggang di oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 25-30 menit api atas bawah. 
  5. Jika sudah matang, keluarkan dari oven dan langsung gulingkan ke gula halus. 

4. Choco Stick Cookies

Choco Stick Cookies (instagram.com/dapurumi_channel)

Bahan :

  • Adonan yang sudah jadi
  • 1-2 sdm tepung terigu
  • Coklat stik yang sudah dipotong sesuai ukuran cookies

Cara Membuat : 

  1. Siapkan adonan, tambahkan tepung terigu agar konsistensi adonan bisa mudah dibentuk.
  2. Pindahkan adonan ke alas datar, pipihkan dan gilas hingga ketebalannya cukup.
  3. Cetak dengan cetakan persegi panjang. Beri tepung terigu dulu ke cetakan agar tidak lengket.
  4. Susun ke loyang yang sudah di alasi baking paper atau diolesi margarin. Ambil coklat stik dan tata di atas cookies yang sudah disusun tadi. 
  5. Ambil sisa adonan, cetak dengan cetakan kecil dan lucu. Tambahkan ke atas cookies tadi sebagai penghias. 
  6. Panggang di oven dengan suhu 

5. Kue Rambutan

Kue Rambutan (instagram.com/dapurumi_channel)

Bahan : 

  • Adonan yang sudah jadi
  • 1-2 sdm tepung terigu 
  • Coklat compound atau DCC
  • Meses

Cara Membuat :

  1. Campurkan adonan dengan tepung terigu agar mudah dibentuk, campur sampai rata
  2. Bagi adonan kecil-kecil, bisa juga ditimbang agar besarnya sama
  3. Bulatkan adonan, susun di loyang yang sudah dilapisi baking paper atau dioles margarin
  4. Panggang di oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 25-30 menit api atas bawah. Kalau sudah matang, angkat dan dinginkan
  5. Siapkan DCC yang sudah dilelehkan. Balurkan cookies sampai terlapisi coklat. Kemudian gulingkan ke meses dan biarkan merata ke seluruh permukaan cookies. Ulangi sampai semua cookies selesai.
  6. Tunggu sampai coklat mengeras baru cookies bisa disusun kedalam toples

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya