TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Sup Ikan Nila khas Batam, Segernya Menggugah Selera

Cocok jadi menu makan siang untuk keluarga tercinta

sop ikan nila (pixabay.com/arinaja)

Di pulau yang terkenal dengan keindahan alamnya, Batam, memiliki kelezatan kuliner yang tak boleh dilewatkan. Salah satu kuliner andalan di Batam adalah sup ikan nila. Dengan perpaduan citarasa yang segar, gurih, dan nikmat, hidangan ini tidak hanya memanjakan lidah tetapi juga terkenal di kalangan masyarakat Batam.

Penggunaan bahan dasar ikan yang segar dan tidak amis dengan bumbu yang tepat membuat olahan khas Batam ini begitu digemari. Selain lezat, hidangan berkuah ini juga mengandung zat gizi seperti protein, vitamin, dan mineral dari ikan nila dan sayur mayur yang menjadi campuran sup.

Jika kamu tertarik mencoba kesegaran sup ikan nila khas Batam sendiri di rumah. Berikut ini resep sup ikan nila yang bisa kamu coba di rumah, siap-siap rasakan kenikmatan dan kesegaran sup ikan nila bersama keluarga tercinta.

1. Bahan membuat sop ikan nila

ilustrasi bahan (pixabay.com/6809042)

Berikut bahan-bahan yang harus kamu siapkan untuk membuat sop ikan nila:

  1. 500 gr ikan nila
  2. 3 siung bawang putih, cincang halus
  3. 2 lembar daun salam
  4. 2 buah tomat hijau, iris
  5. 100 gr sawi asin, potong besar
  6. 1 buah jeruk nipis, peras airnya
  7. 1 batang daun bawang, potong besar-besar
  8. 2 sdm ebi
  9. 1 sdt garam
  10. ½ sdt merica bubuk
  11. ½ sdt kaldu bubuk
  12. 1 sdm kecap ikan
  13. 1 sdm bawang merah goreng
  14. 1 liter air
  15. Minyak goreng secukupnya

2. Cara membuat

ilustrasi marinasi ikan (pexels.com/ RODNAE Production)

  1. Bersihkan sisik dan bagian perut ikan nila, lalu bilas dengan air bersih. Fillet ikan dan potong memanjang. Lumuri daging, tulang, dan kepala ikan dengan air perasan jeruk nipis lalu diamkan selama 30 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.
  2. Panaskan panci, sangrai ebi hingga wangi. Tuangkan 1 liter air lalu masukkan juga kepala ikan dan tulang, irisan daun bawang, dan daun salam. Tunggu hingga mendidih, matikan kompor kemudian saring air kaldunya dan sisihkan.
  3. Panaskan sedikit minyak goreng dalam panci, tumis bawang putih cincang hingga harum. Tuangkan air kaldu dan daging ikan nila.
  4. Bumbui dengan kecap ikan, garam, merica bubuk, kaldu bubuk, dan bawang merah goreng. Masak hingga ikan empuk, jangan lupa koreksi rasa.
  5. Siapkan mangkuk, lalu tata potongan tomat hijau dan sawi asin. Tuangkan kuah sop dan daging ikannya. Sop ikan nila siap disajikan..

3. Tips memasak

ilustrasi fillet ikan (pexels.com/Kampus Production)

Salah satu teknik memotong ikan adalah teknik memfillet ikan. Membeli ikan fillet langsung menjadi pilihan yang paling mudah. Namun, sebenarnya dengan memfilet ikan sendiri bisa lebih untung, selain mengolah dagingnya menjadi masakan yang lezat, kamu juga bisa menggunakan kepala ikan dan tulang untuk kaldu. Agar hasil potongan ikan kamu bagus, berikut ini cara memfilet ikan dengan tepat:

  1. Gunakan pisau yang tajam agar lebih mudah saat menyayat ikannya. Bersihkan seluruh bagian ikan, buang sisiknya dan keringkan dengan tisu dapur agar tidak licin ketika kamu memotongnya nanti.
  2. Letakkan pisau di belakang kepala ikan, lalu potong tapi jangan sampai putus. Lakukan pada kedua sisi ikan.
  3. Lalu mulai potong ikan dari ujung ekor hingga bagian belakang kepala ikan.
  4. Pastikan pisau hampir mengenai tulang ikan, supaya tidak ada daging yang tertinggal. Lakukan pada kedua sisi ikan.
  5. Setelah dagingnya lepas, bersihkan daging ikan dari sisa duri yang menempel dan sisik yang mungkin menempel pada daging ikan.
  6. Sayat kulit ikan hingga bersih, kemudian kamu bisa menggunakan ikan langsung atau disimpan di chiller atau freezer. 

Verified Writer

Izam Lisa

Start your impossible

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya