TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Hotel Rekomendasi di Nias, Ada yang Menghadap Pantai

Yuk liburan ke Nias

Antara Foto/Septianda Perdana

Nias menjadi salah satu destinasi wisata yang indah di Sumatra Utara. Gugusan pulau di Barat Sumut ini menyajikan pantai dan alam yang indah.

Suasananya tidak kalah dengan di Bali atau Lombok. Nias menjadi destinasi wisata favorit bagi mereka yang ingin menikmati pantai yang indah dan menenangkan.

Tidak hanya wisatawan lokal yang suka berlibur, Nias juga menjadi pilihan bagi wisatawan mancanegara yang sering mencari pantai dengan ombak terbaik.

Bagi yang ingin liburan ke Nias jangan takut. Di sana sudah ada berbagai hotel dengan fasilitas yang memadai. Berikut ini beberapa rekomendasi hotel di Nias buat anda.

1. Hotel Mega Nasional Seaview

Hotel Mega Nasional. (Traveloka)

Hotel yang megah ini berhadapan langsung dengan pantai di Gunungsitoli. Ini adalah salah satu hotel yang paling direkomendasikan. Ada banyak wisatawan memilih hotel ini.

Hotel Mega Nasional memiliki fasilitas yang lengkap. Bahkan hotel ini dilengkapi dengan kolam renang outdoor dan teras yang berhadapan langsung dengan pantai.

2. Hotel Kaliki

Hotel Kaliki. (traveloka)

Tidak hanya hotel Mega Nasional Seaview saja yang patut anda coba tempati ketika berlibur di Nias.

Hotel Kaliki pun sangat direkomendasikan karena bangunannya menghadap tepi pantai di Gunungsitoli. Hotel ini juga memiliki area pantai pribadi dan teras loh.

Baca Juga: 8 Satwa Terancam Punah yang ada di Taman Nasional Gunung Leuser

3. Salty Dog Hostel

Salty Dog Hostel. (Traveloka)

Mau hotel yang memiliki fasilitas hiburan yang lengkap di Nias? Tidak perlu bingung karena ada Salty Dog Hostel.

Ini adalah salah satu hotel favorit para wisatawan lokal dan asing. Hotel ini menghadap langsung ke tepi pantai di Telukdalem.

Hotel ini sangat cocok buat anda yang berlibur ke pantai Telukdalem. Selain itu, Salty Dog Hostel juga memiliki bar dan teras. Berbagai fasilitas akomodasi juga terpenuhi dengan baik meliputi dapur bersama, restoran, lounge bersama dan WiFi gratis.

Dan kabar yang paling menggembirakan dari hotel terbaik ini adalah harga per malam menginap di hotel ini hanya mulai dari Rp 70 ribu saja. Sangat terjangkau, bukan?

4. Jamburae Lodge

Jamburae Lodge. (www.tripadvisor.co.id)

Buat anda yang mau liburan pantai di Lagundri, Jamburae Lodge menjadi salah satu hotel rekomendasi yang bisa anda coba pilih.

Hotel ini menyediakan akomodasi yang lengkap dengan akses ke taman. Di sini, Anda bisa mendapatkan sarapan ala carte di setiap pagi. Selain itu, homestay ini juga menawarkan fasilitas barbekyu.

5. Dolin Cottage

Dolin Cottage. (booking.com)

Dolin Cottage adalah tempat tinggal sementara yang pas ketika anda berlibur ke pantai Sorake. Pasalnya hunian ini berada tepat di tepi pantai Pantai Sorake di Botohilisorake, Nias Selatan.

Setiap kamar di hotel ini memiliki terasnya masing-masing yang menghadap langsung dengan pemandangan laut yang indah.

6. Oseda Nias Surf House

Oseda Nias Surf House. (booking.com)

Satu lagi yang tidak boleh anda lewatkan, Oseda Nias Surf House. Hotel ini menawarkan Wi-Fi gratis dan pemandangan laut di Hilibotodane. Selain itu, guest house bintang 3 ini menyediakan peminjaman sepeda gratis dan kamar ber-AC dan kamar mandi pribadi.

Bisa dibilang, ini adalah hotel terbagus di daerah pantai Sorake. Suasananya akan membuat anda betah di tinggal.

Berita Terkini Lainnya