Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
WhatsApp Image 2026-01-18 at 16.08.38.jpeg
Jakarta Pertamina Enduro menghadapi Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia pada laga lanjutan pekan kedua putaran Pertama Proliga 2026 di GOR Voli Indoor Sport Centre Sumut, Minggu (18/1/2026). (IDN Times/Doni Hermawan)

Medan, IDN Times - Juara bertahan tim voli Putri Jakarta Pertamina Enduro takluk 1-3 atas Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia pada laga lanjutan pekan kedua putaran Pertama Proliga 2026 di GOR Voli Indoor Sport Centre Sumut, Minggu (18/1/2026). Megawati 'Megatron' Hangestri Pertiwi CS kalah 17-25, 25-23, 18-25, dan 20-25.

Nandita Ayu Salsabila, eks pemain Pertamina Enduro yang membantu meraih gelar juara Proliga 2025 seakan tahu betul cara mengalahkan mantan timnya. Sejak awak Nandita CS tampil dominan dan seperti bisa membaca permainan lawan. Terbukti mereka menang mudah 25-17.

Pada set kedua, Pertamina Enduro mencoba bangkit dan mengubah gaya permainan. Hasilnya mereka membuat kedudukan imbang 1-1 setelah menang 25-23.

Namun kemenangan pada set kedua tidak bisa mereka pertahankan. Gresik Phonska dengan cepat beradaptasi dan bisa mengantisipasi setiap serangan 'Megatron' CS. Hasilnya mereka menang dua set beruntun 25-18 dan 25-20 pada set ketiga dan keempat.

Ini menjadi kemenangan ketiga mereka secara beruntun pada putaran pertama Proliga 2026. Dengan koleksi 9 poin, Nandita Ayu CS kini memuncaki klasemen sementara.

Sementara bagi Pertamina Endura kekalahan ini memutus tren kemenangan dua kali beruntun. Mereka sebelumnya sudah menang atas Jakarta Electric PLN 3-2 dan Livin Mandiri 3-1. Memaksa mereka bertengger di posisi 5 klasemen sementara dengan 5 poin.

Usai laga sengit tim putri Pertamina Enduro vs Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, hari ini masih tersisa dua laga yang akan berlangsung di GOR Voli Indoor Sport Centre Sumut:

Pada Pukul 16.00 WIB tim Putra Jakarta Bhayangkara Presisi akan menghadapi Jakarta LavAni. Sedangkan pada Pukul 19.00 WIB tim tuan rumah Putri: Medan Falcons akan menjamu Jakarta Electric PLN.

Editorial Team