TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

KOI Optimistis Indonesia Raih Medali di Olimpiade Paris 2024

Atlet Indonesia siap ikuti Olimpiade Paris 2024

Peserta Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Road Race dan Mountain Bike 2024 di Kota Batam (IDN Times/Putra Gema Pamungkas)

Batam, IDN Times - Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Raja Sapta Oktohari, menyatakan bahwa persiapan kontingen Indonesia untuk mengikuti Olimpiade Paris 2024 sudah matang.

Hal itu disampaikan Okto setelah membuka Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Road Race dan Mountain Bike 2024 di Kota Batam, Kamis (20/6).

"Persiapan semua sudah matang, dan seluruh kontingen yang berpartisipasi dalam Olimpiade Paris 2024 sudah siap untuk memberikan yang terbaik," kata Okto.

1. Tim yang solid dan berpengalaman

Okto menekankan bahwa KOI memiliki tim yang dipimpin oleh ketua kontingen yang serius dalam menangani persiapan.

Tim ini secara rutin berinteraksi dengan berbagai cabang olahraga untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan tantangan yang muncul. 

"Tim kami sangat berpengalaman dan siap menghadapi berbagai tantangan. Interaksi dengan cabang olahraga setiap hari memastikan kami dapat mengatasi segala masalah dengan baik," ujarnya.

Pengalaman sebelumnya di Olimpiade Rio de Janeiro 2016 menjadi modal penting dalam menghadapi perbedaan waktu dan kondisi di Paris nanti.

2. Persiapan atlit dan keberangkatan

Okto juga menyebutkan bahwa persiapan kontingen Indonesia sudah berjalan dengan baik. Atlet-atlet menunjukkan profesionalisme tinggi dalam menghadapi tantangan.

Beberapa atlet akan berangkat lebih awal, seperti tim bulu tangkis yang dijadwalkan bertolak ke Prancis pada 13 Juli 2024 untuk penyesuaian kondisi.

"Para atlet sudah sangat siap. Tim bulu tangkis kita akan berangkat lebih awal untuk beradaptasi, dan seluruh kontingen besar akan menyusul pada 23 Juli. Sementara pembukaan Olimpiade Paris 2024 akan dibuka pada 26 Juli 2024," lanjutnya.

Berita Terkini Lainnya