Kericuhan di Wamena, Ternyata Ada Warga Sumut yang Ikut Mengungsi

Pemprov Sumut masih melakukan pendataan

Medan, IDN Times - Ribuan pendatang terpaksa mengungsi dari Wamena, karena pecahnya kerusuhan besar di sana, 23 September lalu. Di antara para pengungsi itu, ternyata terdapat warga asal Sumatera Utara.

Sebelumnya kericuhan terjadi setelah massa mengamuk saat terjadinya aksi demonstrasi memprotes soal beredarnya kabar guru yang mengeluarkan kata-kata rasis ke muridnya. 

1. Pemprov Sumut masih melakukan pendataan

Kericuhan di Wamena, Ternyata Ada Warga Sumut yang Ikut MengungsiANTARA FOTO/Marius Wonyewun

Belum diketahui berapa jumlah pasti warga Sumut yang ikut mengungsi. Pihak Pemprov Sumut masih melakukan pendataan.

“Kami sudah dapat informasi, ada warga Sumatera Utara yang ikut mengungsi di Asrama Lanud 751 Jayapura, Rindam Jayapura,” kata Kabag Humas Pemprov Sumut Muhammad Ikhsan, Senin (30/9).

Baca Juga: Cerita Nani, yang Selamat dari Wamena karena Ditolong Mama-mama Papua

2. Akan galang bantuan untuk pengungsi asal Sumut

Kericuhan di Wamena, Ternyata Ada Warga Sumut yang Ikut MengungsiANTARA FOTO/Marius Wonyewun

Pemprov Sumut pun sudah melakukan pertemuan dengan Ikatan Keluarga Minang di Medan. Mereka akan melakukan penggalangan dana untuk diberikan sebagai banyuan kemanusiaan.

“Soal teknis dan di lapangan, nanti mereka (keluarga Minang) yang atur. Pemprov Sumut tentu berharap masalah ini cepat selesai. Warga juga diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan,” pungkasnya.

3. Kondisi di Wamena berangsur kondusif

Kericuhan di Wamena, Ternyata Ada Warga Sumut yang Ikut MengungsiANTARA FOTO/Marius Wonyewun

Hingga saat ini kondisi di Wamena berangsur kondusif. Warga perantau dari berbagai daerah pun diungsikan.

Bahkan sebagian pengungsi sudah dikembalikan ke daerah asal. Puluhan orang tewas, karena kerusuhan itu.

Baca Juga: [BREAKING] Kerusuhan Wamena, Korban Tewas 23 Orang, 77 Luka-luka

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya